Finlandia Alami Kenaikan Suhu Paling Cepat di Bumi
STOCKHOLM, SATUHARAPAN.COM – “ Suhu di Finlandia naik hampir dua kali lipat lebih cepat dibanding wilayah lainnya di dunia selama 166 tahun terakhir, “ kata institut meteorologi pada Senin (22/12), seraya mendukung klaim pemanasan global sangat terasa di garis lintang yang lebih tinggi.
“Sejak 1847 suhu rata-rata di Finlandia meningkat lebih dari dua derajat,” kata Institut Meteorologi Finlandia (Finnish Meteorological Institute).
Selama periode observasi, kenaikan rata-rata sebesar 0,14 derajat per dekade, yang hampir dua kali lipat lebih cepat dibanding rata-rata suhu global.
Pernyataan dari institut meteorologi itu berdasarkan pada studi University of Eastern Finland, yang menyimpulkan kenaikan suhu pada 1847-2013 di negara Nordik itu sesuai dengan klaim bahwa pemanasan global sangat terasa di lokasi garis lintang yang lebih tinggi.
“November, Desember dan Januari mengalami kenaikan suhu tertinggi, dengan kenaikan sedikit signifikan terjadi pada Maret, April dan Mei,” kata Profesor Ari Laaksonen dari University of Eastern Finland dan Finnish Meteorological Institute.
Perubahan ini terlihat dalam kehidupan sehari-hari, dengan danau-danau lamban membeku pada musim dingin dan pohon-pohon bermekaran lebih awal pada musim semi.
Rekor suhu tertinggi di Alaska, di bawah rata-rata suhu salju yang menutupi seluruh wilayah Arktik dan musim panas menyengat yang melelehkan es di Greenland dipantau oleh para ilmuwan pada 2014, menimbulkan kekhawatiran mengenai pemanasan global. (AFP/Ant)
Editor : Bayu Probo
Duta Besar: China Bersedia Menjadi Mitra, Sahabat AS
BEIJING, SATUHARAPAN.COM-China bersedia menjadi mitra dan sahabat Amerika Serikat, kata duta besar C...