Foto-foto Eksklusif Liburan Obama di Bali
DENPASAR, SATUHARAPAN.COM - Foto-foto eksklusif mantan Presiden Amerika Serikat, Barack Obama, dan keluarga saat berlibur di pulau Dewata, ditampilkan oleh Daily Mail, diwarnai oleh wisata luar ruang yang santai dan bersahaja.
Barack Oabama bersama istrinya, Michelle Obama, dan kedua putri mereka, Sasha dan Malia, terlihat menikmati waktu mereka selama berlibur, termasuk dengan ikut dalam perahu arung jeram.
Barack dan Michelle bersama putri mereka digambarkan mendayung menyusuri Sungai Ayung, yang merupakan tempat yang populer bagi turis di Indonesia.
Daily Mail menggambarkannya dengan kalimat, "Mantan presiden itu tampak santai dan bergaya, bahkan dengan helm dan jaketnya yang besar."
"Malia dan Sasha - yang baru saja merayakan usia 16 - juga menikmati petualangan itu," demikian laporan media berbasis di Inggris tersebut.
Keluarga Obama tiba di Bali pada hari Jumat malam. Di Bali mereka bermalam di Four Seasons Resort Bali di Sayan, Ubud, sebuah hotel kelas atas dengan tarif vila lebih dari US$ 2.500 semalam.
Dalam beberapa foto, keluarga tersebut tampak berjalan-jalan di pematang sawah di Jatiluwih. Mereka tampak santai saat Barack mengenakan kaos polo biru dan Michelle rileks dengan topi baseball dan rompi, dengan jaketnya diikat di pinggangnya.
Barack, yang tinggal di Indonesia pada tahun 1960an, dijadwalkan akan meninggalkan Bali setelah lima hari di sana dan berbicara di Kongres Diaspora ke-4 Indonesia di Jakarta, tempat dia menghabiskan masa kecilnya setelah ibunya Ann Dunham menikahi suaminya yang kedua, Lolo Soetoro, seorang pria Indonesia .
Pada hari Kamis, sebelum berangkat ke Bali, Barack Obama terlihat di Hawaii, di mana saudara tirinya, Maya Soetoro-Ng, tinggal bersama suami dan dua anaknya. Dia menemani keluarga Obama dalam perjalanan mereka ke Bali pada hari Jumat.
Keluarga tersebut tiba di sebuah bandara militer di Bali, melalui Guam pada hari Jumat malam. Komandan Pangkalan Udara Ngurah Rai, Kolonel I Wayan Superman, melaksanakan tindakan pengamanan bersama dengan sejumlah tentara dan petugas polisi.
Baik Barack maupun Michelle tetap mengenakan celana jins saat mereka disambut oleh Gubernur Bali Made Mangku Pastika, sebelum iring-iringan keluarga itu berangkat menuju ke Ubud.
Keluarga Obama kemudian melakukan perjalanan ke Four Seasons, di mana vila-vilanya berdiri bebas dilengkapi dengan kolam renang pribadi dan teras berjemur yang luas yang menghadap ke sawah subur yang mengelilingi Sungai Ayung.
Dari kelas yoga anti-gravitasi sampai arung jeram di sungai, keluarga Obama melakukan banyak hal selama lima hari, sebelum mantan presiden tersebut menuju pulau Jawa.
Dia dijadwalkan mengunjungi Yogyakarta, sebuah kota yang terkenal dengan warisan budayanya dimana ibu Obama melakukan penelitian antropologi.
Dia kemudian akan menuju Jakarta untuk memberikan keynote speech di Kongres Diaspora Indonesia.
"Kami tidak tahu tema apa yang akan menjadi pidato utama Obama, namun kami telah mengusulkan dua tema utama kepadanya: globalisasi dan pluralisme," kata Dino Patti Djalal, mantan Dubes Indonesia untuk AS, yang mengundang Obama ke Indonesia.
Banyak orang Indonesia merasakan ikatan yang kuat dengan Obama karena keterpaparannya terhadap Indonesia dan budayanya. Obama bahkan dibuatkan patung perunggu dan ditempatkan di bekas sekolahnya di Menteng, Jakarta.
Patung 'Little Barry' menggambarkan Obama kecil mengenakan celana pendek dan sebuah T-shirt dengan seekor kupu-kupu bertengger di tangannya.
Kementerian luar negeri Indonesia mengatakan bahwa kunjungan Obama untuk berlibur di Indonesia menyusul beberapa undangan dari Presiden Joko Widodo.
Sejak pensiun sebagai presiden, Barack, Michelle dan Sasha telah menetap di sebuah rumah seluas 8.200 kaki persegi di Washington DC sementara menunggu anak perempuan mereka yang bungsu menyelesaikan sekolah menengah atas.
Barack dan Michelle telah menandatangani kontrak penulisan buku yang lukratif, dan mengumumkan rencana untuk membangun Obama Presidential Center di Jackson Park di Chicago, yang menyelenggarakan pelatihan bagi kaum muda pemimpin masa depan.
Editor : Eben E. Siadari
Trump Luncurkan Perintah Eksekutif Mengejutkan Termasuk tent...
WASHINGTON DC, SATUHARAPAN.COM-Presiden Amerika Serikat, Donald Trump, pada hari Senin (20/1) mulai ...