Gempa Bumi Berkekuatan 6,5 Kembali Guncang Wilayah Tuban
TUBAN, SATUHARAPAN.COM-Gempa bumi berkekuatan 6,5 kembali mengguncang wilayah Tuban, Jawa Timur, hari Jumat (22/03/2024) dan getarannya terasa sampai Surabaya, Balikpapan, Yogyakarta dan Semarang.
Ini gempa ketiga yang mengguncang Tuban pada pukul 15:52:58 WIB, dengan pusat gempa berada pada koordinat 5.76 Lintang Selatan dan 112.33 Bujur Timur. Pusat gempa berada di laut pada kedalaman 10 kilometer sekitar 130 timur laut Tuban .
Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG mencatat wilayah yang merasakan getaran gempa adalah (pada skala MMI) III-IV Blora, III-IV Surabaya, III-IV Kabupaten Banjar, II-III Mojokerto, II-III Malang, II-III Lumajang, II-III Nganjuk, II Yogyakarta, II-III Pasuruan, II-III Jepara, II-III Rembang, II-III Demak, II-III Kudus, II-III Semarang, II Pacitan, II Trenggalek, II Blitar, II Solo, II Sleman, II Kulonprogo,, II Kebumen, II Temanggung, III-IV Madura, III-IV Gresik, II-III Banjarbaru, II-III Sampit, II-III Banjarmasin, II-III Martapura, II-III Balikapapan, II-III Tanah Grogot, II-III Palangkaraya, V-VI Bawean dan II-III Madiun.
Sebelumnya gempa kedua terjadi pada pukul 12:31:12 WIB, dengan koordinat pusat gempa pada 5.74 Lintang Selatan dan 112.36 Bujur Timur.
Gempa kedua berkekuatan 5.3, dengan pusat gempa berada di laut pada kedalaman 10 kiloometer sekitar 133 timur laut Tuban, Jawa Timur.
Getaran gempa ini dirasakan pada (skala MMI) II di Surabaya dan Blora.
Gempa bumi pertama berkekuatan 6,0 terjadi pada pukul 11:22:45 WIB. Informasi dari BMKG menyebutkan pusat gempa berada di laut pada kedalaman 10 kilometer, namun tidak disebutkan tentang potensi terjadi tsunami.
Koordinat pusat gempa pada 5,74 Lintang Selatan dan 112,32 Bujur Timur, sekitar 132 kilometer timur laut Tuban, Jawa Timur.
Wilayah yang merasakan getaran gempa termasuk Surabaya, Semarang, Malang dan Yogyakarta.
Indormasi BMKG mencatat gempa rirasakan (Skala MMI) III-IV di Bawean, II-III Jepara, II-III Tuban, II-III Lamongan, II-III Bojonegoro, II-III Surabaya, II-III Kudus, II-III Blora, II-III Pekalongan, II-III Nganjuk, II-III Pacitan, II-III Trenggalek, II-III Tulungagung, II-III Sidoarjo, II-III Madiun, II-III Pasuruan, II-III Malang, II-III Semarang, II-III Yogyakarta
BMKG menyebutkan getaran gempa ini dirasakan untuk diteruskan pada masyarakat, dan disaran warga berhati-hati terhadap gempa bumi susulan yang mungkin terjadi.
Sejauh ini belum ada informasi tentang kerusakan bangunan akibat gempa tersebut.
Editor : Sabar Subekti
Korban Pelecehan Desak Vatikan Globalkan Kebijakan Tanpa Tol...
ROMA, SATUHARAPAN.COM-Korban pelecehan seksual oleh pastor Katolik mendesak Vatikan pada hari Senin ...