Gempa Bumi Berkekuatan 6,6 Guncang Sulawesi Utara
MANADO, SATUHARAPAN.COM-Gempa bumi berkekuatan 6,6 mengguncang wilayah Sulawesi Utara dan Maluku Utara, hari Rabu (22/11), menurut informasi dari Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG).
Gempa bumi terjadi pada pukul: 09:48:54 WIB, dengan pusat gempa pada koordinat 1.77 Lintang Utara dan 127.14 Bujur Timur.
Pusat gempa berada di laut pada kedalaman 109 kilometer, dan terletak sekitar 68 kilometer barat laut Halmahera Barat, Maluku Utara.
Getaraanya paling kuta dirasakan pada skala (MMI) III-IV di Manado dan Ternate, Minahasa Utara dan Minahasa, serta skala IV di Siau.
Getaran gempa juga dirasakan pada skala III di Bitung, Halmahera Barat, Halmahera Timur, Halmahera Utara, Tomohon, Talaud, dan Tidore.
Sejauh ini belum ada informasi tentang kerusakan bangunan akibat gempa bumi tersebut.
Editor : Sabar Subekti
Perbedaan Klinis Kucing-Anjing yang Terinfeksi Rabies
PADANG, SATUHARAPAN.COM - Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (DPKH) Provinsi Sumatera Barat (Sumba...