Loading...
FOTO
Penulis: Dedy Istanto 16:53 WIB | Selasa, 06 Januari 2015

Gubernur DKI Uji Bajaj Listrik

Gubernur DKI Uji Bajaj Listrik
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok saat melihat kondisi bajaj listrik (Batik) yang berada di lapangan parkir kantor Balai Kota Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Selasa (6/1). Dalam kesempatannya Ahok sempat menguji kendaraan ramah lingkungan tersebut berkeliling di sekitar halaman yang rencananya akan beroperasi di jalanan Ibu Kota Jakarta. (Foto-foto: Dedy Istanto).
Gubernur DKI Uji Bajaj Listrik
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok saat menaiki kendaraan bajaj listrik yang berkeliling di sekitar halaman gedung Balai Kota untuk uji coba kelayakan.
Gubernur DKI Uji Bajaj Listrik
Bajaj listrik (Batik) yang terparkir di halaman gedung Balai Kota yang berjumlah lima unit menjadi pusat perhatian para pegawai pemerintah yang ingin melihat secara langsung.
Gubernur DKI Uji Bajaj Listrik
Bentuk bajaj listrik (Batik) yang terparkir di halaman gedung Balai Kota merupakan milik salah satu perusahaan yang saat ini telah membuat sebanyak 500 unit dan siap untuk beroperasi di Jakarta.
Gubernur DKI Uji Bajaj Listrik
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama saat mencoba kendali setir bajaj listrik yang rencananya akan beroperasi di Jakarta setelah mendapat izin beroperasi dari Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

JAKARTA, SATUHARAPAN.COM – Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama uji coba bajaj listrik (Batik) di kantor Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Selasa (6/1).

Batik berbentuk seperti bajaj merah dan bajaj bahan bakar gas (BBG) merupakan kendaraan bertenaga listrik dengan jumlah baterai sebanyak enam buah. Konsumsi energi kendaraan ini jika dirupiahkan membutuhkan Rp 5.000/100 kilometer dengan asumsi penggantian baterai dan Rp 800 sampai dengan Rp 3.000 untuk pengisian (charge listrik) sendiri.

Berbeda dengan bajaj merah yang berbahan bakar bensin, bersuara bising, serta menggunakan oli samping membutuhkan bahan bakar 5 liter/100 Kilometer atau setara dengan Rp 38.000. Sementara bajaj BBG kebutuhan konsumsi bahan bakarnya 5 liter/100 Kilometer atau setara dengan Rp 15.500.

Sebanyak lima Batik berwarna putih dengan corak batik pada bagian depan sudah terparkir di depan kantor Balai Kota. Batik tersebut merupakan milik sebuah perusahaan yang ditawarkan kepada Pemerintah Provinsi DKI Jakarta sebagai salah satu kendaraan yang ramah lingkungan. Saat ini perusahaan tersebut sudah membuat sebanyak 500 unit yang siap beroperasi di Jakarta, tinggal menunggu perizinan. 

Editor : Yan Chrisna Dwi Atmaja


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home