Loading...
FOTO
Penulis: Dedy Istanto 13:27 WIB | Rabu, 02 April 2014

Gubernur Joko Widodo Resmikan Pembangunan RSUD Pasar Minggu

Gubernur Joko Widodo Resmikan Pembangunan RSUD Pasar Minggu
Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (kiri) saat meninjau lokasi pembangunan Rumah Sakit Umum Daerah Pasar Minggu didampingi salah satu perwakilan teknis projek yang akan dimulai hari ini di Jalan TB Simatupang, Jakarta Selatan, Rabu (2/4) (Foto-foto : Dedy Istanto).
Gubernur Joko Widodo Resmikan Pembangunan RSUD Pasar Minggu
Gubernur Joko Widodo bersama dengan sejumlah aparatur Pemerintah Daerah beserta jajarannya saat akan menekan tombol sirine sebagai tanda diresmikan pencanangan pembangunan RSUD Pasar Minggu di Jakarta Selatan.
Gubernur Joko Widodo Resmikan Pembangunan RSUD Pasar Minggu
Lokasi pembangunan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Pasar Minggu seluas 2,5 Hektar rencananya akan dibangun 12 lantai yang dimulai pada hari ini.
Gubernur Joko Widodo Resmikan Pembangunan RSUD Pasar Minggu
Gubernur Joko Widodo saat berada di dalam ruang kendali mesin alat berat tiang pancang sebagai simbol dibangunnya RSUD Pasar Minggu.

JAKARTA, SATUHARAPAN.COM – Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) melakukan peletakan batu pertama pembangunan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Pasar Minggu, Jalan TB Simpatupang, Jakarta Selatan, Rabu (2/4).

Peresmian pembangunan RSUD Pasar Minggu yang dihadiri oleh Kepala Dinas Kesehatan DKI Jakarta Dien Emmawati beserta seluruh jajaran Pemerintah Daerah DKI Jakarta bersama-sama menekan tombol sirine sebagai simbol dicanangkannya pembangunan Rumah Sakit baru tersebut.

Pembangunan Rumah Sakit seluas 2,5 Hektare rencananya akan berlantai 12 dengan jumlah tempat tidur sebanyak 443 buah, yang sekitar 80 persen untuk Kelas III atau menengah ke bawah yang memiliki akses Kartu Jakarta Sehat (KJS). Target pembangunan diperkirakan akan rampung pada pertengahan tahun 2015.

Editor : Yan Chrisna Dwi Atmaja


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home