HRW Kecam Polisi Brasil dan Penyiksaan di Penjara
RIO DE JANEIRO, SATUHARAPAN.COM - Polisi Brasil menyiksa dan membunuh ribuan orang secara ilegal setiap tahun, sementara geng brutal menguasai penjara yang penuh sesak di negara itu, kata lembaga pemantau hak asasi manusia Human Rights Watch (HRW) pada Kamis (12/1).
“Penyiksaan dan pembunuhan di luar hukum oleh polisi berkontribusi terhadap siklus kekerasan di Brasil, merusak keamanan publik dan mengancam nyawa petugas polisi,” kata HRW yang berbasis di Amerika Serikat (AS) dalam laporan dunia 2017 mereka.
Petugas polisi membunuh sedikitnya 3.345 orang pada 2015 di Brasil, menurut data terbaru yang ada, kata LSM HAM tersebut. Hal itu merefleksikan kenaikan enam persen dibandingkan 2014 dan 52 persen dibandingkan 2013.
“Walaupun sebagian pembunuhan oleh polisi merupakan akibat dari penggunaan kekerasan, sebagian lainnya adalah eksekusi di luar hukum,” kata HRW.
Kekerasan membuat warga takut bersikap kooperatif dengan polisi untuk membantu menangkap penjahat, katanya memperingatkan.
HRW juga mengatakan “kondisi tidak manusiawi di penjara dan pusat penahanan adalah masalah urgen” di Brasil.
Sekitar 100 tahanan tewas pekan lalu, sebagian di antaranya dipenggal dan dimutilasi, dalam sejumlah pembantaian penjara oleh geng narkoba. (AFP)
Cara Telepon ChatGPT
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Perusahaan teknologi OpenAI mengumumkan cara untuk menelepon ChatGPT hing...