Ikan Sturjen Terancam Punah di Sungai Yangtze
KUNMING, SATUHARAPAN.COM - Ikan sturjen (sturgeon) Yangtze, spesies terancam punah yang berada di bawah perlindungan nasional kelas satu di China, terlihat di bagian hulu Sungai Yangtze di Provinsi Yunnan, China barat daya, ungkap otoritas pertanian setempat pada Selasa (20/8).
Foto-foto ikan langka itu berhasil diabadikan baru-baru ini oleh para penggemar fotografi di sungai tersebut.
"Video itu menunjukkan bahwa ikan sturjen Yangtze hidup berdampingan secara harmonis dengan ikan lainnya, menyoroti dampak positif larangan penangkapan ikan yang komprehensif di area tersebut," ujar Luo Xingguo, kepala dinas penangkapan ikan yang dinaungi biro pertanian dan urusan pedesaan Kota Shuifu.
Kota itu telah memantau 62 spesies ikan sejak 2023, termasuk beberapa spesies ikan langka, menunjukkan bahwa keanekaragaman ikan langka dan endemik terus meningkat di daerah tersebut, imbuh Luo.
Ikan sturjen Yangtze, yang juga dikenal sebagai ikan sturjen Dabry, merupakan salah satu vertebrata tertua di Bumi. Xinhua
Ibu Kota India Tercekik Akibat Tingkat Polusi Udara 50 Kali ...
NEW DELHI, SATUHARAPAN.COM-Pihak berwenang di ibu kota India menutup sekolah, menghentikan pembangun...