Loading...
FOTO
Penulis: Dedy Istanto 15:13 WIB | Kamis, 17 September 2015

Kemacetan Setiap Hari Akibat Pembangunan Flyover Kuningan Selatan

Kemacetan Setiap Hari Akibat Pembangunan Flyover Kuningan Selatan
Antrean panjang kendaraan baik roda dua maupun empat tampak padat akibat pembangunan jalan layang Kuningan Selatan di Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, sebagaimana yang terlihat pada Kamis (17/9). Hal semacam ini menjadi pemandangan setiap hari. Pembangunan jalan layang sepanjang 680 kilometer yang dimulai sejak Maret ditargetkan oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta rampung pada bulan Desember 2015 mendatang. (Foto-foto: Dedy Istanto).
Kemacetan Setiap Hari Akibat Pembangunan Flyover Kuningan Selatan
Antrean kendaraan baik roda dua maupun empat terlihat menunggu giliran melintas akibat penyempitan ruas jalan karena adanya projek pembangunan jalan layang di Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan.
Kemacetan Setiap Hari Akibat Pembangunan Flyover Kuningan Selatan
Pembangunan jalan layang Kuningan Selatan yang sudah dalam tahap pendirian tiang pancang untuk pondasi terlihat pada hari ini, Kamis (17/9) mengakibatkan antrean kendaraan terlihat setiap harinya.
Kemacetan Setiap Hari Akibat Pembangunan Flyover Kuningan Selatan
Antrean kendaraan baik roda dua maupun empat terlihat padat di sepanjang Jalan Gatot Subroto dari arah Cawang menuju Semanggi akibat adanya pembangunan flyover.
Kemacetan Setiap Hari Akibat Pembangunan Flyover Kuningan Selatan
Antrean kendaraan baik roda dua dan empat termasuk bus tampak padat saat melintas di lokasi pembangunan jalan layang Kuningan Selatan karena adanya penyempitan ruas jalan di lokasi tersebut.

JAKARTA, SATUHARAPAN.COM – Pemandangan kemacetan kendaran baik roda dua maupun  empat setiap hari terlihat di Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, akibat pembangunan jalan layang Kuningan sisi Selatan, sebagaimana diabadikan pada hari Kamis (17/9).

Projek pembangunan jalan layang (flyover) sepanjang 680 kilometer dengan lebar 5,1 meter ditangani oleh pihak swasta di bawah pengawasan Dinas Pekerjaan Umum Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. Pengerjaan flyover dimulai sejak bulan Maret yang rencananya rampung pada bulan Desember 2015. Sampai hari ini pengerjaan masih dalam tahap pembangunan tiang pancang untuk pondasi awal.

Akibat projek tersebut kemacetan setiap hari tidak dapat terhindarkan khususnya bagi kendaraan yang datang dari arah Cawang menuju kawasan Semanggi. Antrean terjadi karena adanya penyempitan ruas jalan sehingga pengendara harus bergilir melintas.

Editor : Eben E. Siadari


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home