Loading...
LAYANAN PUBLIK
Penulis: Dewasasri M Wardani 14:41 WIB | Jumat, 04 Maret 2016

Lomba Penelitian Transportasi Kemenhub 2016

Ilustrasi. (Foto: jurnalpelajar.com)

SATUHARAPAN.COM - Litbang Departemen Perhubungan tahun ini akan menyelenggarakan lomba transportasi tingkat nasional Kemenhub 2016, dengan tema lomba “Melalui Inovasi Teknologi Kita Tingkatkan Keselamatan dan Pelayanan Penerbangan”, demikian yang dirilis dari situs lombalitbanghub.dephub.go.id.

Persyaratan dan aturan lomba akan diuraikan berikut ini:

-Terbuka untuk umum, usia minimal 18 sampai dengan 65 tahun. Peserta dibagi dalam dua kategori: untuk yang berpendidikan SLTA hingga S1 (sarjana), dan untuk yang berpendidikan S2 sampai dengan S3.

-Mengisi formulir pendaftaran online dan mengunggah naskah tulisan ke website: lombalitbanghub.dephub.go.id.

-Makalah yang diunggah merupakan hasil karya orisinal yang belum pernah dipublikasikan.

-Setiap peserta hanya diperbolehkan mendaftar pada satu regional dan satu naskah tulisan.

-Peserta tidak dipungut biaya dalam bentuk apa pun.

Persyaratan untuk tulisan:

-Peserta bebas menentukan judul, dengan tetap mengacu kepada tema.

-Naskah tulisan merupakan gagasan/ide kreatif untuk memberikan solusi terhadap kondisi transportasi udara di Indonesia.

-Naskah tulisan aktual, asli (bukan jiplakan) dan bukan duplikasi, serta belum pernah dipublikasikan dan/atau diikutsertakan dalam lomba mana pun.

-Jenis font: Times New Roman, ukuran (Judul: 16, Subjudul: 14, Isi tulisan: 12)

-Naskah tulisan diketik dengan spasi 1.5 pada kertas ukuran A4 Margin: kiri 4, kanan 3, atas 3, bawah 3.

-Jumlah halaman 15 sampai dengan 20 lembar.

-Sistematika penulisan terdiri atas judul, abstrak, dan kata kunci, latar belakang masalah, pembahasan, kesimpulan dan saran, daftar pustaka.

-Naskah tulisan dalam bahasa Indonesia yang baku, tata bahasa dan ejaan yang disempurnakan dengan menggunakan istilah yang mudah dimengerti

Ketentuan Lomba:

-Lomba dimulai sejak diumumkan 17 Februari 2016.

-Peserta diwajibkan mengunggah naskah tulisan, dan abstrak pada saat mengisi formulir pendaftaran.

-Format naskah tulisan yang diunggah/upload adalah *.doc atau *.docx dan portable document format atau *.pdf. Khususnya pengguna sistem operasi machintosh format yang diunggah harus dalam bentuk *.pdf.

-Peserta hanya diperbolehkan mengirimkan satu naskah pada satu regional.

-Naskah yang telah dikirim, akan menjadi milik Badan Penelitian dan Pengembangan Perhubungan, serta dapat disebarluaskan melalui media massa.

-Pendaftaran lomba ditutup pada tanggal 22 Juli 2016

Seleksi Naskah Tingkat Regional

-Untuk seleksi tingkat regional akan dilakukan oleh tim penilai regional, naskah tulisan yang diterima akan diseleksi dan dipilih sebanyak tiga. Naskah tulisan terbaik akan diumumkan melalui websitehttp://lombalitbanghub.dephub.co.id tanggal 12 Agustus 2016. Tiga peserta terbaik wajib mempresentasikan hasil naskah tulisan di masing-masing regional pada tanggal 22 Agustus 2016 s/d 21 September 2016. Peserta tingkat ini, diwajibkan membawa materi sebagai bahan presentasi dalam bentuk file powerpoint (format *.ppt) dan untuk peserta naskah tulisan tidak dapat diwakilkan. Peringkat satu dengan naskah tulisan terbaik tingkat regional, akan diundang pada acara final tingkat nasional di Jakarta. Keputusan tim penilai adalah mutlak dan tidak dapat di ganggu gugat

-Sedangkan untuk seleksi naskah tingkat nasional, dilakukan oleh tim penilai nasional. Para finalis yang lulus seleksi, wajib mempresentasikan dihadapan tim penilai di Jakarta pada tanggal 18 Oktober 2016. Presentasi naskah tulisan tidak dapat diwakilkan, finalis diwajibkan membawa materi sebagai bahan presentasi dalam bentuk file powerpoint atau softcopy (format *.ppt). Finalis yang telah mempresentasikan, akan diseleksi oleh tim penilai. Keputusan tim penilai adalah mutlak dan tidak dapat di ganggu gugat.

Kriteria Penilaian

Untuk format naskah tulisan harus memenuhi semua unsur yang telah menjadi ketentuan pelaksana lomba penelitian transportasi tingkat nasional, harus menemukan ide/kreativitas yang baru, demikian pula untuk topik naskah tulisan harus merupakan  tulisan/berita terkini, dan memiliki judul yang menarik. Selain itu, naskah tulisan harus didukung data/informasi yang dapat dipercaya.

Tahapan Lomba Penelitian Transportasi

-Untuk tahap pertama, peserta mengirim naskah tulisan ke alamat website http://lombalitbanghub.dephub.co.id . Pengumpulan naskah tulisan akan dipusatkan di sepuluh regional sebagai berikut: Medan, Aceh, Sumatera Utara, Riau, Sumatera Barat, dan Jambi, Palembang, Sumatera Selatan, Bengkulu, Lampung, Bangka Belitung, dan Kepulauan Riau, DKI Jakarta, Banten, DKI Jakarta, dan Jawa Barat, Yogyakarta, Jawa Tengah, DI Yogyakarta, Surabaya Jawa Timur, Bali, Nusa Tenggara Barat, dan Nusa Tenggara Timur, Pontianak Kalimantan Timur, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Utara, dan Kalimantan Selatan, Manado, Sulawesi Utara, dan Gorontalo,Makasar, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tengah, Sulawesi Barat, dan Sulawesi Tenggara, Ambon, Maluku dan Maluku Utara, Papua, Papua dan Papua Barat

-Tahap kedua atau tahap seleksi, yang akan dilakukan oleh tim penilai tingkat regional, untuk mendapatkan enam pemenang, dengan rincian: tiga pemenang kategori SLTA sampai dengan S1, dan tiga pemenang kategori S2 s/d S3. Bagi pemenang pertama untuk semua katagori akan mengikuti seleksi tingkat nasional.

-Tahap ketiga, yakni tahap para finalis tingkat regional, akan mempresentasikan naskah tulisan dihadapan tim penilai, untuk menentukan pemenang pertama dan kedua.

Hadiah

-Pemenang Regional, untuk masing-masing kategori akan mendapatkan hadiah sebagai berikut: Juara 1 akan memperoleh, piala, sertifikat, uang tunai sebesar Rp 5.000.000, Juara 2, akan mendapat piala, sertifikat, uang tunai sebesar  Rp 3.500.000, Juara 3  memperoleh piala, sertifikat, uang tunai sebesar Rp 2.500.000.

*Hanya juara pertama masing-masing kategori yang akan mewakili regional untuk ke Jakarta

-Pemenang Nasional, untuk masing-masing kategori akan mendapatkan hadiah sebagai berikut: Juara pertama akan memperoleh Adi Cipta Tata Wahana Nusantara Award, sertifikat, transpor education trip ke Australia, dan uang saku Rp 20.000.000, untuk juara kedua, akan memperoleh plakat, sertifikat, transpor education trip ke Australia, dan uang saku Rp 15.000.000, dan juara ketiga, akan memperoleh  plakat, sertifikat, transpor education trip ke Australia, dan uang tunai Rp 10.000.000 (untuk semua finalis akan mendapatkan medali).

Untuk informasi lebih lanjut, dapat  mengakses melalui twitter @kemenhub151, juga mengunjungi website : lombalitbanghub.dephub.co.id, Facebook: Kemenhub 151, juga Instagram: Kemenhub151.

 

Editor : Sotyati


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home