Makam Kuno Romawi Ditemukan di Gaza
GAZA, SATUHARAPAN.COM-Peninggalan pemakaman dari era Romawi kuno telah ditemukan di Gaza, Palestina, ketika buldoser menggali untuk memulai konstruksi, kata pejabat Hamas mengungkapkan pada hari Senin (31/1).
Para pekerja sedang bekerja untuk menggali tanah untuk memulai konstruksi pada proyek perumahan yang didanai Mesir sebelum penemuan itu terjadi. Kementerian Pariwisata dan Arkeologi Palestina meminta pekerjaan konstruksi dihentikan, menjelaskan bahwa para pekerja mengambil benda-benda yang menurut Hamas adalah makam Romawi kuno, meskipun seorang arkeolog independen menduga itu sebenarnya adalah kuburan.
Penduduk setempat telah menjarah artefak dari situs kuno itu, seperti penutup peti mati dan batu bata bertulis, setidaknya sepekan sebelum pengumuman, menurut media setempat.
Penemuan situs Romawi kuno di Gaza tidak mengejutkan, karena kota bersejarah di jalur perdagangan kuno antara Mesir dan Timur Tengah itu telah menjadi situs banyak penemuan arkeologi. Banyak harta arkeologi yang belum dilindungi, namun karena kepadatan penduduk, konflik kekerasan, dan masalah lainnya membuat pelestarian arkeologi menjadi sulit.
Hamas, kelompok yang secara internasional dimasukkan daftar organisasi teroris, yang menguasai Gaza mjelalui kontak senjata pada tahun 2007, adalah badan pemerintahan saat ini di Jalur Gaza dan dengan demikian yang membuat keputusan atas temuan-temuan arkeologis.
Hamas mensponsori peresmian gereja Bizantium abad ke-5 yang dipugar oleh organisasi non-pemerintah lokal dan internasional sebagai museum pada pekan lalu, meskipun otoritas Hamas menghancurkan sebagian besar pemukiman Kanaan berusia 4.500 tahun pada tahun 2017. (AP)
Editor : Sabar Subekti
Cara Mengatasi Biduran dengan Tepat
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin menjelaskan penyebab biduran, salah sa...