Loading...
LAYANAN PUBLIK
Penulis: Febriana Dyah Hardiyanti 19:29 WIB | Kamis, 24 Desember 2015

Malam Natal, Stasiun Pasar Senen Padat Tapi Tertib

Suasana Stasiun Pasar Senen jelang Natal 2015, hari Kamis (24/12), pukul 19.00 WIB. (Foto: Febriana DH)

JAKARTA, SATUHARAPAN.COM – Jumlah penumpang kereta api menuju Yogyakarta di Stasiun Pasar Senen Jakarta, pada Malam Natal, Kamis (24/12), pukul 19.00 WIB, terpantau padat, tapi tertib.

Kereta Api Bisnis Senja Utama Yogya dengan tujuan akhir Yogyakarta yang pada hari biasa hanya terdiri dari enam gerbong penumpang, hari ini hingga musim libur Natal usai ditambahkan dua rangkaian gerbong penumpang untuk mengangkut lonjakan jumlah penumpang yang ingin berkunjung ke Kota Gudeg tersebut.

“Saya pergi ke Jogja naik kereta api Senja Utama ini beli tiketnya sudah sekitar satu bulan yang lalu, takut kehabisan trus melewatkan Natal tanggal 25 besok bareng keluarga,” kata Bella, salah satu calon penumpang ketika ditanya perihal keberangkatannya di Stasiun Pasar Senen, Kamis (24/12).

“Tiket cepat sekali habis ya high season seperti ini, apalagi selain Natal kan juga ada pergantian tahun, jadi tidak kaget sih,” Bella menambahkan.

Adanya gerbong tambahan cukup membuktikan kereta api menjadi moda transportasi favorit masyarakat ketika Hari Raya Natal dan pergantian  tahun 2015 tiba.

Editor : Bayu Probo


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home