Loading...
DUNIA
Penulis: Reporter Satuharapan 14:32 WIB | Minggu, 29 Mei 2016

Malaysia Tampung 68 Pengungsi Suriah

Seorang warga Suriah memanen gandum di wilayah yang dikontrol pemberontak di Daraa, Suriah selatan pada 26 Mei 2016. Sebagian besar provinsi Daraa dikuasai oleh para pemberontak, meskipun pemerintah menguasai beberapa wilayah di ibu kota provinsi tersebut dan beberapa desa di wilayah barat laut. (Foto: AFP)

KUALA LUMPUR, SATUHARAPAN.COM - Malaysia hari Sabtu (28/5) menampung 68 pengungsi Suriah termasuk 31 anak dari 3.000 pengungsi yang diizinkan untuk masuk ke negara berpenduduk mayoritas muslim tersebut, dengan ratusan pengungsi lainnya akan segera tiba.

Desember lalu, negara Asia Tenggara itu menerima gelombang pertama 11 pengungsi Suriah yang memiliki kerabat di Malaysia.

Deputi Perdana Menteri Zahid Hamidi mengatakan pengungsi Suriah, yang berangkat ke Malaysia via Lebanon, akan diizinkan untuk bekeja sedangkan anak-anaknya bisa belajar di sekolah-sekolah publik.

“Malaysia akan menampung 3.000 pengungsi Suriah,” ujarnya kepada wartawan setelah kedatangan gelombang kedua pengungsi.

“Sekitar 200 pegungsi lainnya akan tiba pada beberapa bulan berikutnya,” ujarnya.

Zahid mengatakan mereka akan mendapatkan akomodasi dan bantuan keuangan selama mereka tinggal “sementara, dengan sejumlah LSM setempat memberikan bantuan kemanusiaan. (AFP)

 


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home