Mario Ambarita “Penyusup Roda Pesawat” Dibebaskan - Satu Harapan
INDONESIA
Penulis: Martahan Lumban Gaol 15:51 WIB | Rabu, 15 April 2015

Mario Ambarita “Penyusup Roda Pesawat” Dibebaskan

Mario Steven Ambarita (21) melakukan rekonstruksi di kawasan Bandara Sultan Syarif Kasim (SSK) II Pekanbaru, Jumat (10/4). (Foto: Ist)

JAKARTA, SATUHARAPAN.COM – Penyidik Pegawai Negeri Sipil Kementerian Perhubungan di Pekanbaru, Riau, akhirnya membebaskan Mario Steven Ambarita (21), yang menyusup ke rongga roda pesawat Garuda Indonesia yang terbang dari Pekanbaru ke Jakarta pada 7 April.

"Mario dibebaskan PPNS pada Selasa (14/4) sekitar pukul 23.00 WIB di Bandara Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru," kata Kuasa Hukum Mario, Marangin Parlindungan Sinaga, di Pekanbaru, Rabu (15/4).

"Mario (bisa) ditahan kalau ancaman hukumannya di atas lima tahun," ujar Marangin tentang ancaman hukuman atas pelanggaran yang dilakukan oleh kliennya

Walau Mario sudah dibebaskan, ia menjelaskan, pengacara akan tetap kooperatif jika penyidik ingin kembali memeriksa Mario.

Maringin mengatakan saat ini Mario sudah sampai ke kampung halamannya di Kecamatan Bagan Sinembah, Kabupaten Rokan Hilir. (Ant)

Editor : Bayu Probo


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home