Loading...
INSPIRASI
Penulis: Tjhia Yen Nie 01:00 WIB | Selasa, 02 Desember 2014

Matematika: Mental dan Integritas

Matematika melatih seseorang untuk mencari koneksi antara persoalan dan jawaban dengan formula yang berlaku.
Foto: istimewa

SATUHARAPAN.COM – Saya  mendapat undangan dari seorang teman untuk menghadiri seminar mengenai mental matematika. Dalam seminar itu, dikatakan bahwa pendidikan matematika dapat membentuk mental seseorang. Setelah saya pikirkan, teori ini ada benarnya juga.  Matematika sebagai ilmu pasti, menghasilkan hal-hal yang tak berubah di mana pun, misalnya 1+1=2.  Rumus-rumus diciptakan untuk menjelaskan bagaimana input akan menghasilkan output dengan komposisi yang dapat diprediksi sebelumnya.

Misalnya, seorang dokter, dengan sumpah profesi yang telah dibuat,  akan menjalankan profesinya membantu pasien yang sakit menjadi sembuh.  Seorang guru, dengan tugas mendidik murid-muridnya, akan menjalankan profesinya sebagai pendidik.  Seorang pendeta, sebagai orang yang diurapi Allah, akan melakukan hal-hal yang sehubungan dengan tugasnya membawa mandat Yang Maha Tinggi. 

Bagaimana bila hal tersebut tidak terjadi?  Seorang hakim memutuskan perkara dengan tidak adil, wakil rakyat tidak menjunjung kepentingan rakyat, seorang dokter memberikan resep obat berdasarkan komisi dan target dari pabrik obat.  Tentu saja, semua itu menyalahi rumus yang berlaku.

Memberikan pendidikan mental matematika sejak dini akan melatih logika dan sikap anak untuk menaati rumus.   Seseorang yang memahami 1+1=2, tidak akan memberikan jawaban 3 untuk 1+1.  Seseorang yang mengajarkan bahwa mencuri adalah tindakan ilegal, tidak akan melakukan pencurian dalam bentuk apa pun, baik itu mencuri harta, waktu, maupun pengetahuan.

Matematika melatih seseorang untuk mencari koneksi antara persoalan dan jawaban dengan formula yang berlaku, melatih diri untuk bercermin apakah output kita sesuai dengan rumus yang diemban dalam diri kita. 

Integritas ilmu pengetahuan yang jujur dan pasti hendaklah menjadi integritas diri para pembelajar.

 

Editor: ymindrasmoro

Email: inspirasi@satuharapan.com


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home