Mencari Pemimpin Baru Peduli Lingkungan
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Isu lingkungan belum menjadi prioritas bagi para pemangku kebijakan di negara ini. Isu lingkungan masih dipandang secara parsial saja. Hal itu terbukti dari data yang dikeluarkan Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (Walhi) dimana isu lingkungan menempati prioritas terendah. Hal tersebut disampaikan dalam diskusi publik yang bertema "Mencari Pemimpin Baru yang Peduli Lingkungan", di Royal Kuningan, Jakarta, Rabu, (7/5).
Hal tersebut menjadi tantangan bagi Walhi dan organisasi sipil yang mempunyai konsentrasi lingkungan lainnya untuk mengedukasi dan memberikan stimulus kesadaran bagi semua pemangku kebijakan. Lebih-lebih dalam menghadapi ancaman perubahan lingkungan dan iklim.
Turut menjadi pembicara adalah Direktur Eksekutif Walhi Abetnego Tarigan, P.Raja Siregar Pakar Adaptasi Perubahan Iklim ICCTF, Emma Rachmawati Asisten Deputi Bidang Adaptasi Perubahan Iklim Kementerian Lingkungan Hidup.
Editor : Bayu Probo
Pengadilan Swedia Hukum Politisi Sayap Kanan Karena Menghina...
MALMO-SWEDIA, SATUHARAPAN.COM-Pengadilan Swedia menjatuhkan hukuman pada hari Selasa (5/11) kepada s...