Menjelang 70 Tahun Naik Tahta, Anjingnya Interupsi Acara Ratu Elizabeth II
LONDON, SATUHARAPAN.COM-Ratu Elizabeth II dari Inggris diinterupsi oleh seekor anjing dengan menerobos pintus saat dia melihat kenang-kenangan dari masa pemerintahannya menjelang peringatan 70 tahun kenaikan tahtanya.
Ketika ratu memeriksa memorabilia, termasuk kartu dan karya seni yang dikirim oleh anak-anak dan anggota masyarakat lainnya untuk memberi selamat padanya pada peringatan sebelumnya, salah satu anjingnya berlari ke kamar di Kastil Windsor.
Candy, nama anjing bitu dari persilangan antara dachshund dan corgi, yang dikenal sebagai dorgi, mengelilingi ruangan dan memeriksa sekelompok kecil reporter yang ada di ruangan itu.
“Dan dari mana kamu? Aku tahu apa yang kamu inginkan," kata ratu ketika Candy datang.
Acara tersebut diadakan dua pekan lalu tetapi diumumkan oleh istana pada hari Jumat (4/2) menjelang peringatan tonggak sejarah pemerintahannya pada hari Minggu (6/2).
Ratu Elizabeth memiliki tiga anjing. Candy tua, corgi muda bernama Muick, dan anak anjing corgi yang menggantikan anak anjing lain yang mati secara tak terduga tahun lalu.
Candy tampil di acara lain awal tahun ini, menjadi bintang ketika Elizabeth mengadakan audiensi tatap muka dengan kepala angkatan bersenjata yang akan pensiun, Jenderal Nick Carter, pada bulan November. (AP)
Editor : Sabar Subekti
Korban Pelecehan Desak Vatikan Globalkan Kebijakan Tanpa Tol...
ROMA, SATUHARAPAN.COM-Korban pelecehan seksual oleh pastor Katolik mendesak Vatikan pada hari Senin ...