Loading...
FOTO
Penulis: Dedy Istanto 14:31 WIB | Selasa, 09 Juni 2015

Menristek Dikti Tinjau Pelaksanaan SBMPT 2015 di UI

Menristek Dikti Tinjau Pelaksanaan SBMPT 2015 di UI
Menteri Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Menristek Dikti) Mohammad Nasir (kedua kiri) didampingi oleh Ketua Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi (SBMPT) 2015 yang digelar di Universitas Indonesia, Depok, Jawa Barat, Selasa (9/6). Dalam kesempatannya M. Nasir menyapa ribuan calon mahasiswa dan mahasiswi yang akan mengikuti ujian yang digelar dua kali sesi pagi dan siang. (Foto-foto: Dedy Istanto).
Menristek Dikti Tinjau Pelaksanaan SBMPT 2015 di UI
Mohammad Nasir (kanan) saat berbincang dengan salah satu calon mahasiswi yang akan mengikuti ujian dalam SBMPT 2015 yang digelar di Universitas Indonesia pagi ini.
Menristek Dikti Tinjau Pelaksanaan SBMPT 2015 di UI
Ribuan calon mahasiswa dan mahasiswi yang berada di salah satu gedung untuk mengikuti ujian SBMPT 2015 yang digelar di Universitas Indonesia, Depok yang serentak juga dilaksanakan di perguruan tinggi negeri (PTN) dibeberapa wilayah di Indonesia.
Menristek Dikti Tinjau Pelaksanaan SBMPT 2015 di UI
Salah satu calon mahasiswi yang mendaftarkan diri di meja registrasi untuk mengikuti ujian SBMPT 2015 yang digelar di Universitas Indonesia, Depok.
Menristek Dikti Tinjau Pelaksanaan SBMPT 2015 di UI
Ribuan calon mahasiswa dan mahasiswi yang berada di luar gedung registrasi saat menunggu giliran untuk mendaftar mengikuti ujian SBMPT 2015 yang digelar di Universitas Indonesia, Depok.

DEPOK, SATUHARAPAN.COM – Menteri Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Menristek Dikti) Mohammad Nasir tinjau pelaksanaan ujian Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi (SBMPT) 2015 di Universitas Indonesia.

M. Nasir yang tiba sekitar pukul 08.30 WIB di Fakultas Hukum UI langsung meninjau pelaksanaan ujian SBMPT didampingi oleh Rektor UI Muhammad Anis serta Ketua Umum SBMPT 2015 Rochmat Wahab.

Pelaksanaan SBMPT 2015 yang digelar hari ini di UI serentak juga dilaksanakan di perguruan tinggi dibeberapa wilayah diantaranya Institut Pertanian Bogor (IPB), Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta, dan beberapa perguruan tinggi di Jakarta.

Ujian SBMPT 2015 panitia lokal (Panlok) di Jakarta diikuti oleh 54.228 peserta yang terdiri atas 21.526 peserta mengikuti ujian Ilmu Pengetahuan Teknologi, 27.694 peserta ujian Sosial Hukum, dan 5.008 peserta ujian campuran dan 12 peserta dari penyandang disabilitas.

SBMPT merupakan pola seleksi yang dilaksanakan secara bersama oleh seluruh perguruan tinggi negeri (PTN) satu sistem terpadu yang diselenggarakan secara serentak melalui ujian tertulis. Para peserta yang mengikuti SBMPT 2015 dapat memilih program studi yang diinginkan sebanyak tiga program studi.

Jika peserta hanya memilih satu program studi, peserta dapat memilih PTN di manapun berada, namun jika peserta memilih dua atau tiga program studi, salah satu pilihan program studi harus di PTN yang berada dalam satu wilayah dimana peserta mengikuti ujian tertulis.

Editor : Yan Chrisna Dwi Atmaja


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home