Loading...
FOTO
Penulis: Elvis Sendouw 16:56 WIB | Selasa, 17 Februari 2015

Mensos Buka Rakornas Program Keluarga Harapan

Mensos Buka Rakornas Program Keluarga Harapan
Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa didampingi Plt Gubernur Banten, Rano Karno meninjau stand pameran kerajinan sebelum membuka Rapat Koordinasi Nasional. (Foto-Foto: Elvis Sendouw)
Mensos Buka Rakornas Program Keluarga Harapan
Dalam tinjauan ke stand, Meneteri Sosial Khofifah Indar Parawansa berkomunikasi dengan para ibu-ibu menanyakan hasil kegiatan yang dibangun lewat program keluarga harapan.
Mensos Buka Rakornas Program Keluarga Harapan
Meneteri Sosial Khofifah Indar Parawansa saat membuka Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Program Keluarga Harapan (PKH) Tahun 2015.
Mensos Buka Rakornas Program Keluarga Harapan
Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa memberikan penghargaan kepada kepala daerah yang telah membuktikan kinerja keluarga harapan.

JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa didampingi Plt Gubernur Banten, Rano Karno meninjau stan pameran kerajinan sebelum membuka Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Program Keluarga Harapan (PKH) Tahun 2015 di Kantor Kementerian Sosial, Jalan Salemba, Jakarta, Selasa (17/2). Rakornas tersebut mengambil tema “Membangun Komitmen Daerah Lokasi Pengembangan Program Keluarga Tahun 2015.”

Dalam Rakornas tersebut Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa memberikan penghargaan kepada daerah yang menjalankan program keluarga harapan yang masuk sebagai kategori terbaik. Kegiatan tersebut turut dihadiri beberapa kepala daerah dan juga dinas-dinas daerah yang masuk dalam kategori terbaik.

PKH adalah program pemerintah yang digulirkan sebagai upaya untuk membangun sistem perlindungan sosial kepada masyarakat miskin. Program ini memberikan bantuan tunai bersyarat atau Conditional Cash Transfers (CCT) kepada Rumah Tangga Sangat Miskin (RTSM). PKH merupakan bagian dari program-program penanggulangan kemiskinan lainnya. PKH berada di bawah koordinasi Tim Koordinasi Penanggulangan Kemiskinan (TKPK).

Manfaat program tersebut adalah dapat merubah prilaku keluarga sangat miskin untuk memberikan perhatian yang besar kepada pendidikan dan kesehatan. Untuk jangka pendenknya memberikan income effect kepada rumah tangga miskin dan jangka panjang dapat memutus mata rantai kemisikinan antar generasi melalui peningkatan kualitas kesehatan nutrisi, pendidikan dan kapasitas pendapatan di masa depan.

Editor : Eben Ezer Siadari


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home