Muhammad, Nama Bayi Laki-laki Paling Populer di Israel
TEL AVIV, SATUHARAPAN.COM - Nama yang paling populer untuk bayi yang baru lahir di Israel ternyata adalah Muhammad. Sedangkan untuk bayi perempuan: Tamar.
Data ini dirinci oleh rilis yang dikeluarkan oleh Kementerian Dalam Negeri Israel, Kamis (6/10).
Menurut data Kementerian Dalam Negeri Israel, nama Muhammad dan Tamar menjadi yang paling populer untuk bayi di Israel tahun lalu.
Ini adalah tahun kedua berturut-turut bahwa kedua nama itu menduduki puncak daftar nama bayi yang paling populer.
Tidak dijelaskan mengapa Muhammad menjadi nama yang paling populer di kalangan bayi laki-laki. Namun, nama Tamar, sebagaimana dilansir oleh Times of Israel, adalah nama bayi perempuan paling populer di kalangan penduduk Yahudi. Sedangkan bila populasi dibatasi hanya pada kalangan Yahudi, nama bayi laki-laki yang paling populer adalah Ori dan Uri, yang dieja sama dalam bahasa Ibrani.
Nama bayi perempuan terpopuler kedua adalah Adele, yang tergolong nama pendatang baru. Sedangkan nama-nama bersumber dari Alkitab Miriam, Sarah dan Abigail berada di urutan berikutnya.
Dikatakan, untuk pertama kalinya dalam lebih dari satu dekade, nama lama bayi perempuan yang favorit,'Noa', terlempar dari lima teratas.
Sedangkan untuk nama bayi laki-laki terpopuler kedua adalah Yossef atau Yussef diikuti oleh David, Daniel dan Uri / Ori.
Daftar nama-nama populer ini diterbitkan menyusul tahun baru Yahudi pekan lalu.
Editor : Eben E. Siadari
Ajax Akan Gunakan Lagi Logo Tahun 1928
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Klub sepak bola Liga Belanda, Ajax Amsterdam, kembali menggunakan logo la...