Loading...
BUDAYA
Penulis: Melki 22:08 WIB | Kamis, 29 September 2022

Museum NTB Ajak Warga Pelajari Aksara Naskah Kuno

Ilustrasi aksara naskah kuno. (Foto: Ist)

MATARAM, SATUHARAPAN.COM - Museum Nusa Tenggara Barat mengajak warga setempat untuk belajar Filolofi dengan membuka kelas ilmu yang mempelajari penulisan dan membaca aksara naskah kuno secara umum.

Kepala Museum NTB Bunyamin di Mataram, Kamis (29/9), mengatakan pada awalnya kelas Filologi ini diadakan hanya untuk pihak museum, namun banyaknya masukan dari masyarakat luar yang berminat ikut serta dalam kelas ini.

"Banyaknya masyarakat yang berminat terhadap Filologi, akhirnya kami memutuskan untuk membuka kelas secara umum," katanya.

Ia menjelaskan program tersebut berawal dari adanya kekhawatiran atau keprihatinan pihak museum, karena sedikitnya masyarakat yang paham dengan tulisan aksara.

Mereka, kata dia, akan mempelajari tentang penulisan dan membaca naskah kuno dan akan mendapatkan sertifikat khusus.

Kelas Filologi ini sudah ada sejak 2021 dan hingga saat ini terdapat dua angkatan yang mendapatkan sertifikat.

"Harapan kami peserta yang telah lulus dapat bermitra dengan museum, karena di museum ini banyak koleksi, sehingga sangat dibutuhkan seseorang yang dapat membaca tulisan aksara," katanya.


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home