Pakar: Hindari Tempat dengan Sirkulasi Udara Buruk
TOKYO, SATUHARAPAN.COM – Satu tim pakar menyatakan orang-orang dengan gejala ringan diyakini secara tidak sadar menyebarkan virus corona baru di Jepang. Tim ini juga menyarankan untuk menghindari tempat yang dipenuhi banyak orang dengan kondisi sirkulasi udara yang buruk.
Satu tim pakar dari satuan tugas wabah COVID-19 menerbitkan pandangannya atas situasi terkini dan tindakan yang perlu dilakukan pada Senin (2/3/2020).
Tim ini menyatakan, dalam beberapa hari terakhir ini, anak-anak muda dengan gejala ringan diyakini memainkan peran penting karena secara tidak sadar menularkan virus di lokasi-lokasi di mana orang-orang berkumpul.
Disebutkan sekitar 80 persen orang yang terinfeksi tidak menyebarkan virus. Namun, disebutkan adanya kasus seorang pembawa virus yang menularkan banyak orang melalui hubungan kontak di ruang tertutup, seperti gedung konser musik, sasana olahraga, dan restoran yang menawarkan hidangan prasmanan.
Tim ini menganalisis situasi di Hokkaido, Jepang utara, yang memiliki kasus terbanyak di Jepang. Tim ini dalam temuannya menyatakan ada risiko yang sangat tinggi di daerah perkotaan, tempat orang-orang yang aktif secara sosial dan ekonomi cenderung berkumpul.
Tim ini menyatakan agar menghindari tempat-tempat keramaian dalam dua pekan ke depan, guna membantu penanggulangan wabah. Para pakar juga mengimbau orang-orang dengan gejala ringan flu untuk menghindari acara-acara yang digelar di tempat dengan sirkulasi udara yang buruk, atau tempat orang-orang saling berkomunikasi dalam jarak dekat.
Tim ini menyatakan risiko infeksi akan rendah jika orang-orang pergi ke luar ruang untuk jalan-jalan atau aktivitas, yang hanya melibatkan sedikit kontak dengan orang lain. Mereka menyarankan untuk berbicara dengan orang lain dalam jarak sepanjang lengan orang dewasa.
Tim ini mengatakan, orang-orang berusia 10 hingga 39 tahun mungkin menyebarkan virus ke orang lain yang berisiko tinggi untuk mendapatkan penyakit serius. Disebutkan, anak-anak muda bisa membantu melindungi kehidupan mereka yang rentan dengan menghindari tempat-tempat yang sesak dengan sirkulasi udara yang buruk. (nhk.or.jp)
Editor : Sotyati
Bebras PENABUR Challenge : Asah Kemampuan Computational Thin...
Jakarta, satuharapan.com, Dunia yang berkembang begitu cepat memiliki tantangan baru bagi generasi m...