Pakta Integritas Anti-KKN Dorong Atlet Berprestasi
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM – Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi berharap penandatanganan pakta integritas Anti KKN (Korupsi Kolusi Nepotisme) Kemenpora dapat menjadi motivasi agar para atlet berprestasi.
“Semoga bisa menjadi inspirasi baru dan motivasi agar para pemuda terus berkarya, bermimpi besar dengan action nyata,” kata Imam, Senin (12/01) dalam sambutan pada penandatanganan pakta integritas anti Korupsi, Kolusi dan Nepotisme (KKN) yang diikuti seluruh pejabat dan pegawai Kemenpora di Wisma Menpora, Senayan, Jakarta.
“Image negatif Kemenpora harus kita buktikan dengan sukses prestasi di event nasional dan internasional ke depan. Dengan pakta integritas ini saya bertanggung jawab dunia dan akhirat,” Menpora menambahkan.
Pada kesempatan yang sama, Seskemenpora (Sekretaris Menpora) Alfitra Salamm mengatakan, pakta integritas ini sebagai bentuk komitmen Kemenpora menuju good governance membangun Indonesia Hebat. “Akan ada denda bagi pegawai Kemenpora yang terlambat datang ke kantor. Denda yang diberlakukan, terlambat 1 s/d 30 menit adalah pemotongan 0,1% dari tunjangan kinerja (tukin), terlambat 30 hingga 60 menit pemotongan 1% dari tukin, lebih dari 60 menit atau tidak mengisi daftar hadir pemotongan 2,5 % dari tukin, denda ini adalah pelajaran untuk kita semua agar masuk dan pulang tepat waktu sesuai arahan Menpora,” kata Alfitra.
Pada acara tersebut seluruh staf Kemenpora mendapat masukkan dari motivator muda Merry Riana yang berbicara tentang ada tiga hal yang perlu diperhatikan dalam menjalani dan berusaha dalam hidup yakni vision, action, dan passion selain tetap membuka pikiran dan membuka sikap tubuh dengan energi. “Kita harus berani bermimpi besar, terus berjuang dan berusaha mencapai sukses jadilah pribadi yang kuat, jangan mudah menyerah dan tetap kuatkan iman, gengsi tidak membuat sukses tetapi sukses sudah pasti bergengsi,” kata Merry Riana. (kemenpora.go.id)
Editor : Bayu Probo
Parlemen Irak Loloskan RUU Yang Dituduh Melegalkan Pernikaha...
BAGHDAD, SATUHARAPAN.COM-Parlemen Irak meloloskan tiga undang-undang yang memecah belah pada hari Se...