Pameran Buku Big Bad Wolf Book Sale Diskon 80 Persen
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM – Presiden Direktur PT Jaya Ritel Indonesia Uli Silalahi mengemukakan pihaknya akan bekerja sama dengan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia dan Penerbit Mizan menyelenggarakan pameran buku bertajuk “Big Bad Wolf Book Sale”
“Pameran buku super besar ini akan dimulai dengan soft launch yang kami peruntukan bagi para undangan, dan rencananya dibuka oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Anies Baswedan, red) pada tanggal 29 April,” kata Uli dalam konferensi pers Pameran Buku Big Bad Wolf Book Sale Jakarta, hari Rabu (20/4) di Caribou Coffee, Jl. Senopati.52, Jakarta.
Uli menjelaskan dalam pameran tersebut buku-buku yang ditawarkan sangat bervariasi mulai dari buku-buku fiksi, non fiksi, kesehatan, dan lain sebagainya dari berbagai bahasa. “Ada yang berbahasa Indonesia ada yang berbahasa Inggris,”kata dia.
Uli menjelaskan dari kategori usia buku yang dijual 30 persen merupakan buku anak-anak, dan mudah dipahami generasi muda. “Sesuai pesan dari pemerintah memang kita harus menggiatkan semangat membaca,” kata dia.
Uli menjelaskan mengapa pameran buku tersebut dinamakan “Big Bad Wolf Book Sale” karena menurut Uli kata Wolf yang diterjemahkan sebagai serigala, dalam konteks tersebut bukan ingin menerkam manusia namun menerkam harga dari buku tersebut.
“Buku baru sangat diminati masyarakat mengingat harganya sangat terjangkau dengan diskon hingga 80 persen,” kata Uli.
Dalam kesempatan yang sama, Rusdi dari penerbit Mizan mengemukakan dalam pameran tersebut akan ada beberapa talkshow tentang buku-buku yang dianggap favorit. “Ini mungkin yang membedakan dengan pameran lainnya,” kata dia.
Editor : Eben E. Siadari
Daftar Pemenang The Best FIFA 2024
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Malam penganugerahan The Best FIFA Football Awards 2024 telah rampung dig...