Pascareses, Paripurna DPR Dihadiri 282 Anggota
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM – Reses Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) telah berakhir. Hari ini, Senin (12/1) wakil rakyat tersebut kembali melangsungkan rapat paripurna. Menurut absensi Sekretariat Jenderal DPR, pada pukul 10.27, rapat perdana pada Masa Sidang II Tahun Sidang 2014 kali ini hanya dihadiri 282 dari 555 anggota.
Rapat Paripurna yang memiliki dua agenda tersebut dipimpin Wakil Ketua DPR dari Fraksi PKS Fahri Hamzah yang dilanjutkan penyampaian pidato awal masa sidang oleh Ketua DPR Setya Novanto.
Berikut perincian absensi kehadiran anggota dewan dalam Rapat Paripurna ke-14 DPR: Fraksi PDI Perjuangan 63 anggota, Fraksi Partai Golkar 47 anggota, Fraksi Partai Gerindra 38 anggota, Fraksi Partai Demokrat 32 anggota, Fraksi PAN 20 anggota, Fraksi PKB 17 anggota, Fraksi PKS 14 anggota, Fraksi PPP 17 anggota, Fraksi Partai Hanura 12 anggota, dan Fraksi Partai Nasdem 22 anggota.
Pelantikan PAW Hanura
Selain itu, Rapat Paripurna ke-14 DPR juga melangsungkan pelantikan Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Hati Nurani Rakyat Kabupaten Belu Ferry Kase sebagai Anggota Pengganti Antarwaktu (PAW) DPR mengisi kursi Saleh Husin yang saat ini bertugas sebagai Menteri Perindustrian dalam Kabinet Kerja Joko Widodo-Jusuf Kalla.
Pelantikan wakil rakyat dari daerah pemilihan Nusa Tenggara Timur 2 ini berlangsung dalam Rapat Paripurna DPR ke-14, di Ruang Rapat Paripurna II, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (12/1).
Setelah Pemimpin DPR membacakan surat keputusan pengangkatan Ferry sebagai Anggota DPR periode 2014-2019, politisi Partai Hanura tersebut mengucapkan sumpah sesuai agama kepercayaannya, Katolik.
Kemudian, acara dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara sumpah oleh Ferry, rohaniawan, dan Pemimpin DPR.
Editor : Sotyati
Empat Kue Tradisional Natal dari Berbagai Negara
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Perayaan Natal pastinya selalu dipenuhi dengan makanan-makanan berat untu...