Paus: Kebahagiaan Bukan Aplikasi Ponsel yang Bisa Diunduh
VATIKAN, SATUHARAPAN.COM – Kebahagiaan bagi para remaja di seluruh penjuru dunia merupakan sebuah hal yang hakiki, karena kebahagiaan tidak dapat disamaratakan seperti aplikasi ponsel yang mudah diunduh.
"Kebahagiaan memiliki nilai yang tidak tergantikan,” kata Pemimpin Umat Katolik, Paus Fransiskus seperti diberitakan Russian Today, hari Minggu (24/4) saat memberi misa kepada anak-anak usia remaja di Lapangan Santo Petrus, Basilika, Vatikan.
"Kebahagiaan tidak bisa dinilai harganya. Ia tidak dapat dibeli atau dijual. Ia bukan aplikasi yang bisa engkau unduh ke ponselmu. Bahkan ponsel paling mutakhir pun tidak bisa membawamu bertumbuh dan bahagia dengan cinta," kata dia.
Lebih dari 70.000 orang remaja berada di Roma akhir pekan lalu merayakan tahun Jubilee Fransiskus yang didedikasikan pada tema pengampunan.
Dalam sebuah langkah yang tidak terduga, Paus Fransiskus menyediakan diri mendengarkan pengakuan dari 16 remaja dan menyampaikan sebuah pesan video yang disiarkan pada konser rock dan rap di Stadio Olimpico.
Paus mengemukakan dia gembira mendengar pengakuan dari 16 remaja berusia antara 13 sampai dengan 16 tahun. Paus mengemukakan dia telah menghabiskan beberapa jam dengan beberapa anak di lapangan tersebut karena tidak hanya berkotbah.
Acara lain selain khotbah di lapangan tersebut yakni sebanyak 150 uskup dari Vatikan mendengar pengakuan tentang masalah sehari-hari dari ribuan remaja.
Setelah para remaja menceritakan masalah pribadi dan sehari-hari, para pemuda kemudian melewati apa yang disebut "Pintu Kudus" di Basilika, Santo Petrus. (rt.com).
Editor : Eben E. Siadari
Bebras PENABUR Challenge : Asah Kemampuan Computational Thin...
Jakarta, satuharapan.com, Dunia yang berkembang begitu cepat memiliki tantangan baru bagi generasi m...