Loading...
OLAHRAGA
Penulis: Prasasta Widiadi 22:09 WIB | Minggu, 18 Januari 2015

Pelatih Uzbekistan Optimistis Hantam Korsel di Perempat Final

Odil Ahmedov (Uzbekistan, kaus putih) lolos dari hadangan Saud Khariri (kaus hijau, Arab Saudi). (Foto: afcasiancup.com).

MELBOURNE, SATUHARAPAN.COM – Pelatih Uzbekistan Mirdjalal Kasimov berjanji Uzbekistan akan mengalahkan Korea Selatan (Korsel) pada perempat final Piala Asia 2015. Pertandingan lain Grup B menghadirkan Tiongkok yang menang tipis 2-1 atas Korea Utara.

"Kami berjanji untuk mengalahkan Korsel," kata Kasimov seusai timnya memastikan lolos dari Penyisihan Grup B setelah menghantam Arab Saudi 3-1, Minggu (18/1) di Stadion Melbourne Rectangular, Australia.

Pertemuan terakhir Uzbekistan melawan Korsel terjadi pada Juni 2013 di Kualifikasi Piala Dunia 2014 Zona Asia. Saat itu salah satu negara pecahan Uni Soviet ini tunduk 0-1 dari Negeri Ginseng. 

"Kami selalu berpikir bagaimana caranya balas dendam ke Korsel atas kekalahan kami di kualifikasi Piala Dunia 2013 lalu, saya pikir para pemain akan melakukan yang terbaik. Ini akan menjadi pertandingan yang menarik,” pelatih berusia 55 tahun itu menambahkan.

Gelandang Sardor Rashidov mencetak dua gol, termasuk gol pembuka menit kedua, sementara gelandang serang yang baru dimasukkan babak kedua, Vokhid Shodiev juga mencetak gol.

Korsel akan menjadi lawan Uzbekistan di perempat final, karena Negeri Ginseng menempati posisi teratas klasemen akhir penyisihan Grup A dengan angka 9, terpaut tiga poin atas tuan rumah Australia.  Perempat final lain akan mempertemukan Australia menghadapi pemimpin klasemen Grup B, Tiongkok.

Kasimov tidak ketinggalan mengomentari kemenangan anak didiknya atas Arab Saudi.

“Seperti yang saya perkirakan, menghadapi Arab adalah pertandingan yang sulit bagi kedua tim (Arab Saudi dan Uzbekistan) karena kedua tim ingin lolos ke tahap berikutnya. Pemain Arab Saudi yang sangat baik dan mereka menunjukkan ini, dan menurut saya mereka adalah salah satu yang terbaik di Asia karena mereka memiliki banyak pemain berkualitas, tapi saya pikir kami lebih baik dan pemain saya melakukannya dengan baik sehingga kami menang, "tambah Kasimov.

Kasimov menyebut kunci kemenangan yakni kembalinya salah satu gelandang Mahmed Rashidov yang tidak bermain tatkala Uzbekistan takluk 0-1 dari Tiongkok.

"Kami merencanakan jenis rotasi dalam skuad kami, tapi kami merencanakan itu dalam situasi lain karena kami ingin lolos, tetapi kami tidak dapat melakukan hal itu karena kami membutuhkan waktu menyegarkan beberapa pemain dalam skuad,”  kata Kasimov.

Sementara pelatih Arab Saudi, Cosmin Olaroiu  menyebut tumbangnya negeri Petro Dolar itu sebagai tragedi. “Hal ini mengecewakan bagi saya, untuk semua orang. Kami mencoba yang terbaik dan kami mencoba untuk bekerja keras untuk meningkatkan semua aspek permainan, tetapi ketika para pemain membuat kesalahan seperti yang kita buat hari ini, maka kita harus membayar mahal kesalahan dan kita tidak dapat meratapi lagi kekalahan ini, “ kata Olaroiu.

“Uzbekistan lebih kuat dari kami dan bermain sampai titik akhir permainan untuk lolos dari grup,” Olariu menambahkan. (afcasiancup.com/livescore.com).

Editor : Eben Ezer Siadari


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home