Pemprov DKI Sambut Baik Target Indonesia Bebas Rabies
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM – Wakil Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama menyambut baik target yang dicanangkan Kementerian Kesehatan yakni Indonesia Bebas Rabies pada 2020 mendatang.
Basuki menyampaikan apresiasi selaku pihak Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta di hadapan hadirin yang datang terutama dari para pecinta binatang di Jakarta pada acara kampanye anti rabies di Taman Langsat, Jakarta Selatan, Minggu (28/9),
yang digalang pihak swasta
Menurut Basuki, diperlukan kerjasama antara pemerintah dan pihak swasta dalam kampanye mencegah penularan rabies. “Pemerintah Provinsi DKI menyambut baik kemitraan dengan pihak swasta dalam mencapai Indonesia Bebas Rabies 2020,” Basuki mengatakan.
Selain Basuki, acara ini dihadiri Direktur Jenderal Pengendalian Penyakit dan Penyehatan Lingkungan (P2PL) Kementerian Kesehatan, Agus Purwadianto serta Helena Rahayu selaku Chief Market Access and Government Affairs Officer dari PT Novartis Indonesia yang bertindak sebagai penyelenggara.
Basuki menyambut baik karena salah satu cara untuk menyukseskan Indonesia Bebas Rabies pada 2020 yakni dengan pemberian vaksinasi anti rabies kepada manusia.
Sementara itu, Direktur Jenderal P2PL Agus Purwadianto menerangkan, pemerintah dan dinas kesejahteraan terus berupaya memberantas rabies. Sebab, rabies merupakan penyakit yang 100 persen mematikan, tapi juga 100 bisa dicegah.
"Melalui berbagai upaya yang dilakukan badan-badan pemerintah terkait selama 2013, kemenkes berhasil menekan jumlah gigitan hewan penular rabies dari 84.750 kasus pada 2012, menjadi 65.097 kasus pada 2013," jelas Agus.
Walau bersikap apresiatif terhadap kegiatan ini, akan tetapi Basuki sempat kaget lantaran dia baru mendengar ada vaksin untuk rabies.
Penemuan dalam bidang medis harus disosialisasikan agar tidak membingungkan masyarakat, Basuki menekankan agar seluruh pencinta binatang untuk memberikan vaksin pada binatang peliharaan. "Saya pikir kalau yang sudah ada hewan peliharaan, harus langsung di vaksin. Itu demi kesehatan semuanya," Basuki mengakhiri sambutannya. (beritajakarta.com).
Editor : Bayu Probo
Empat Kue Tradisional Natal dari Berbagai Negara
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Perayaan Natal pastinya selalu dipenuhi dengan makanan-makanan berat untu...