Penderita ISPA di Riau Menjadi 20.000 Akibat Kabut Asap
PEKANBARU, SATUHARAPAN.COM - Penderita Infeksi Saluran Pernafasan Atas (ISPA) akibat dampak polusi kabut asap di Provinsi Riau meningkat dari sekitar 15.000 menjadi 20.000 jiwa, demikian Dinas Kesehatan mencatat.
"Itu merupakan data yang dirangkum dari sejumlah daerah kabupaten dan kota sejak akhir Januari hingga Minggu (23/2)," kata Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Riau Zainal Arifin pada Senin (24/2).
Awalnya, kata dia, penderita ISPA pada Januari hanya kurang dari 5.000 jiwa, namun terus meningkat menjadi 15.292 pada pekan lalu dan sekarang sudah mencapai lebih 20.000 jiwa.
Jumlah tersebut, menurut dia, belum termasuk penderita penyakit yang disebabkan kabut asap lainnya seperti iritasi kulit, iritasi mata, dan lainnya.
"Namun kami hanya fokus pada penderita ISPA yang memang disorot oleh Kementerian Kesehatan sebagai perbandingan untuk menerima bantuan," katanya.
Zainal mengimbau masyarakat untuk mengurangi aktivitas di luar gedung atau rumah mengingat kondisi udara yang terus memburuk akibat kabut asap sisa kebakaran lahan.
Kemudian, kata dia, sebaiknya mengonsumsi gizi yang cukup untuk menjaga keseimbangan tubuh agar tidak mudah diserang penyakit yang merupakan dampak dari kabut asap.
Menurut dia, kualitas udara di beberapa wilayah kabupaten/kota saat ini sudah berada diambang berbahaya bagi kesehatan,seperti Kota Dumai, Pelalawan dan Kabupaten Siak.
"Untuk balita dan penderita asma, sebaiknya menghindari aktivitas di luar rumah. Bagi pekerja, gunakan masker untuk mengantisipasi ISPA," demikian Zainal. (Ant)
Polri Musnahkan 88 Kg Sabu dan 40 Pohon Ganja
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Polres Metro Jakarta Barat memusnahkan barang bukti narkoba berupa 88 kil...