Penghitungan Suara Pemilu 2014 DKI Jakarta Dimulai Rabu
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Penghitungan Suara Partai Politik dan Calon Anggota DPR, DPD, dan DPRD Tingkat I Provinsi Daerah Khusus Ibukota (DKI) Jakarta pada Pemilu 2014, akan dimulai Rabu (23/4). Bertempat di Hotel Borobudur, Jakarta, rapat itu akan melahirkan para anggota legislatif terpilih untuk menjadi wakil rakyat DKI Jakarta lima tahun ke depan.
Hal tersebut diucapkan Ketua Komisi Pemilihan Umum Daerah Khusus Ibukota Jakarta, Sumarno, saat ditemui di Kantor KPU DKI, pada Senin (21/4). "Kita telah menyelesaikan rekapitulasi pada tingkat kecamatan, dan penghitungan pada tingkat kota/kabupaten telah dimulai sejak Sabtu (19/4). Selanjutnya, lusa kita laksanakan rekapitulasi untuk tingkat provinsi."
Sesuai Peraturan Komisi Pemilihan Umum Nomor 27 Tahun 2013, saat ini proses rekapitulasi suara tengah memasuki proses rekapitulasi pada tingkat kota/kabupaten, setelah menyelesaikan rekapitulasi dari tingkat tempat pemungutan suara (TPS) hingga tingkat kecamatan. Dalam menjalankan proses penghitungan suara Pemilu 2014 di tingkat kota/kabupaten, Provinsi DKI Jakarta melaksanakannya pada enam titik, yang berada di masing-masing kota/kabupaten.
"Di tingkat kota/kabupaten proses rekapitulsasi tersebar pada enam tempat, Jakarta Selatan dilaksanakan di Hotel Maharadja, Jakarta Pusat di Hotel Sentral, Jakarta Utara di Hotel Mercure, Jakarta Timur di Desa Wisata Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta Barat di Twin Plaza, sedangkan Kabupaten Kepulauan Seribu di Kepulauan Seribu," ucap Sumarno.
Hingga saat ini, dua wilayah di DKI Jakarta telah menyelesaikan rekapitulasi suara Pemilu 2014, yakni Kota Jakarta Pusat dan Kabupaten Kepulauan Seribu.
"Menurut laporan, wilayah yang hingga saat ini masih melaksanakan proses rekapitulasi, ada di daerah Jakarta Selatan, Jakarta Timur, Jakarta Utara, dan Jakarta Barat, sedangkan di Kepulauan Seribu dan Jakarta Pusat sudah selasai sejak kemarin, Minggu (20/4)," tutup Sumarno.
Editor : Sotyati
India Rayakan Diwali, Menyalakan Lampu Tanah Liat Yang Jumla...
LUCKNOW-INDIA, SATUHARAPAN.COM-Jutaan warga India mulai merayakan festival lampu Hindu tahunan, Diwa...