Penjualan Rumput untuk Perumahan Naik 70-80 Persen
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Petani rumput merawat kebun rumput di sebuah lahan tidur seluas 3 hektar yang memasok jenis rumput seperti Peking, Jepang, Gajah Mini, dan sebagainya, dengan harga jual Rp 25.000 hingga Rp 75.000 per meter rumput, di kawasan Meruya Selatan, Kembangan, Jakarta, Senin (22/12). Para petani rumput ini biasanya memasok rumput bagi kebutuhan proyek perumahan,
Dalam 3 bulan ini pembelian rumput untuk perumahan naik antara 70 - 80 persen. Naiknya penjualan rumput ini mengikuti pertumbuhan perumahan yang pesat. Banyak developer yang memanfaatkan lahan yang tidak besar untuk membuat perumahan sejenis cluster.
Menurut petani rumput ini kebanyakan konsumennya adalah orang dari developer perumahan. Dan kebanyakan yang dibeli adalah rumput gajah mini. Rumput gajah mini memiliki karakter unik, dilihat dari pola pertumbuhannya. Daunnya lebih kecil dan tidak tumbuh keatas, melainkan menyamping. Sehingga rumput gajah mini menjadi pilihan buat banyak orang.
Rumput gajah mini yang berasal dari Amerika, menurut petani, perawatannya sangat mudah dan memanennya pun tidak lama. Dari proses tandur sampai ke panen cuma dibutuhkan waktu tiga bulan.
Editor : Eben Ezer Siadari
Prasasti Batu Tertua Bertuliskan Sepuluh Perintah Tuhan Terj...
NEW YORK, SATUHARAPAN.COM-Prasasti batu tertua yang diketahui yang bertuliskan Sepuluh Perintah Tuha...