Perampok Kanada Siarkan Langsung Aksinya di Media Sosial
OTTAWA, SATUHARAPAN.COM – Kepolisian di wilayah Kanada barat menangkap tiga tersangka yang menyiarkan langsung aksi penyerangan dan perampokan terhadap seorang pria yang mereka jebak di dunia maya, menurut pernyataan pihak berwenang, Selasa (04/04).
Korban berkendara untuk mengunjungi sebuah rumah di Winnipeg, Provinsi Manitoba dengan harapan ia akan bertemu dengan seorang perempuan untuk dikencani pada 1 April.
Nahasnya, kepolisian mengatakan korban justru disambut oleh seorang pria dan dua perempuan yang memukuli dan menikam pria malang tersebut, dan membawa kabur dompet beserta kunci mobil.
Atas alasan yang masih menjadi misteri, “insiden itu disiarkan secara langsung (oleh tersangka) melalui jejaring sosial dan seseorang yang menyaksikan penyerangan tersebut melaporkan kepada polisi Winnipeg,” menurut keterangan pihak berwenang.
“Polisi segera menuju lokasi penyerangan, tempat korban berada dan para tersangka dibekuk.”
Korban dibawa ke rumah sakit dalam kondisi luka parah, tetapi ia sudah stabil, menurut pernyataan polisi.
Dua perempuan, masing-masing berusia 44 dan 17 tahun, dan seorang pria berusia 18 tahun dijerat dengan dakwaan penyerangan, pengurungan paksa, perampokan dan kejahatan terkait.(AFP)
Editor : Eben E. Siadari
Bebras PENABUR Challenge : Asah Kemampuan Computational Thin...
Jakarta, satuharapan.com, Dunia yang berkembang begitu cepat memiliki tantangan baru bagi generasi m...