Perdana Menteri Italia Terpilih Janjikan Dukungan Penuh pada Ukraina
ROMA, SATUHARAPAN.COM-Pemimpin nasionalis Italia, Giorgia Meloni, yang akan menjadi perdana menteri Italia berikutnya, menjanjikan dukungan penuhnya untuk Kiev setelah menerima ucapan selamat dari Presiden Ukraina, Volodymyr Zelenskyy, atas kemenangannya dalam pemilihan.
Dalam sebuah Tweet pada Selasa (27/9) malam, sehari setelah Meloni dan sekutu sayap kanannya memenangkan mayoritas parlemen, Zelenskyy mengatakan dia menantikan “kerja sama yang bermanfaat dengan pemerintah baru.”
Meloni menjawab dengan cepat. “(Zelenskyy) yang terhormat, Anda tahu bahwa Anda dapat mengandalkan dukungan setia kami untuk tujuan kebebasan rakyat Ukraina. Tetap kuat dan jaga imanmu teguh!” tulisnya dalam bahasa Inggris di Twitter.
Meloni telah menjadi salah satu dari sedikit pemimpin politik Italia yang dengan sepenuh hati mendukung keputusan Perdana Menteri, Mario Draghi, untuk mengirim senjata ke Ukraina, meskipun dia menentang pemerintahannya.
Sebaliknya, dua sekutu politik Meloni, Liga dan Forza Italia, yang keduanya berada dalam koalisi Draghi, jauh lebih ambivalen, yang mencerminkan hubungan dekat mereka secara historis dengan Presiden Rusia, Vladimir Putin.
Menggarisbawahi kedalaman hubungan itu, pemimpin Forza Italia, Silvio Berlusconi, mengatakan pekan lalu bahwa Putin telah "didorong" untuk menyerang Ukraina dan ingin menempatkan "orang-orang yang layak" untuk bertanggung jawab atas Kiev. (Reuters)
Editor : Sabar Subekti
Trump Luncurkan Perintah Eksekutif Mengejutkan Termasuk tent...
WASHINGTON DC, SATUHARAPAN.COM-Presiden Amerika Serikat, Donald Trump, pada hari Senin (20/1) mulai ...