Loading...
EKONOMI
Penulis: Reporter Satuharapan 06:31 WIB | Kamis, 18 Agustus 2016

Pertamina Jajaki Tambang Minyak di Papua Barat

Petugas PT Pertamina (persero) melakukan pemeriksaan rutin tangki timbun Bahan Bakar Minyak (BBM) di Terminal BBM Sabang, Aceh, Jumat (5/8). Penyaluran BBM jenis premium melalui terminal BBM Sabang sebesar 18 KL/hari atau ketahanan stok selama 30 hari dan jenis solar 30 KL/hari atau ketahanan stok 60 selama hari. (Foto: Antara)

MANOKWARI, SATUHARAPAN.COM - PT Pertamina (Persero) ingin menjajaki potensi pertambangan minyak yang tersimpan di wilayah Provinsi Papua dan Papua Barat.

Direktur Utama PT Pertamina Dwi Soetjipto, di Manokwari, Rabu, mengatakan pihaknya bertekad untuk membangun kemandirian energi bagi Indonesia. 

"Baik luar maupun dalam negeri, terutama wilayah Papua masih banyak cadangan minyak yang belum dieksplorasi. Di sisi lain, di beberapa daerah lain sudah berkurang," kata dia.

Karena itu, kata dia, upaya eksplorasi akan dilakukan di Papua Barat untuk menutupi berkurang pasokan dari beberapa kilang di Indonesia.

"Seperti kami punya kilang di Kasim Sorong, itu perlu suplai. Untuk itu, kami akan mencoba mencari lokasi di wilayah Papua dan Papua Barat," kata dia lagi.

Pihaknya akan mencari lokasi baik di darat maupun laut. Pihaknya pun siap melakukan eksplorasi baik di laut dangkal maupun dalam.

Dia menyebutkan, Pertamina sudah mengutus tim untuk melakukan eksplorasi di sejumlah wilayah, di antaranya eksplorasi di wilayah Kabupaten Teluk Bintuni.

Dwi meyakini, di wilayah Papua dan Papua Barat masih banyak sumber-sumber minyak yang cukup baik, serta dapat dimanfaatkan untuk mencukupi kebutuhan minyak nasional. (Ant)

 


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home