Loading...
INDONESIA
Penulis: Dewasasri M Wardani 09:54 WIB | Selasa, 24 November 2015

Pilkada 2015: Inilah Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kalteng

Ilustrasi: logo Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah. (Foto: Antarakalteng.com)

JAKARTA, SATUHARAPAN.COM – Komisi Pemilihan Umum (KPU), Provinsi dan KPU Kabupaten/Kota telah menetapkan pasangan calon bupati dan wakil bupati, serta wali kota dan wakil wali kota, setelah lolos penelitian persyaratan menjadi pasangan calon peserta Pilkada Tahun 2015.

Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) di Provinsi Kalimantan Tengah, akan menjadi satu-satunya kabupaten yang mengikuti pilkada serentak, yang rencananya akan digelar 9 Desember 2015 akhir tahun ini, dengan menampilkan empat pasangan calon.

Kabupaten Kotawaringin Timur, seperti dikutip dari wikipedia.org, adalah salah satu kabupaten di Provinsi Kalimantan Tengah, dengan ibu kota di Sampit. Kabupaten ini memiliki luas wilayah 16.496 km persegi, terdiri atas 17 kecamatan, 132 desa, dan 12 kelurahan Penduduknya, menurut data 2010, berjumlah 422.860 jiwa.

Kabupaten Kotawaringin Timur dialiri satu sungai besar dan lima cabang sungai yang selama ini hanya dimanfaatkan sebagai prasarana perhubungan dan sebagian kecil untuk pertanian.

Berdasarkan data BPS Kabupaten Kotawaringin Timur, Indeks Pembangunan Manusia Kotawaringin Timur 2013 : 75,40  dengan laju pertumbuhan ekonomi menurut catatan tahun 2013 sebesar  7,2 persen, dengan jumlah penduduk miskin pada tahun 2012 adalah 28.900 atau 6,9 persen.

Berikut 4 pasangan calon Kabupaten Kotawaringin Timur:

-Djunaidy Drakerl – Haryanto SH (PKB, Partai Hanura, PPP)          

-Muhammad Arsyad – Nadiansyah (perorangan)

-Muhammad Rudini – H Supriadi SSos (Partai Golkar, PAN)         

-Supian Hadi SIkom – Drs HM Taufiq Mukri (PDIP, Partai Gerindra, Partai NasDem, Partai Demokrat, PKS). (infopilkada.kpu.go.id)

Editor : Sotyati


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home