Presiden Tiongkok Xi Jinping Tiba di AS
SEATTLE, SATUHARAPAN.COM - Presiden Tiongkok, Xi Jinping, tiba di Seattle, Amerika Serikat, hari Selasa (22/9) dalam kunjungan kenegaraan pertamanya ke negara AS.
Xi Jinping akan menghabiskan waktu tiga hari untuk bertemu dengan para pemimpin bisnis dan teknologi di Seattle, ibu kota negara bagian Washington.
Sesudah itu ia dijadwalkan untuk ke ibu kota Washington DC guna bertemu dan bicara dengan Presiden AS, Barack Obama.
Salah satu agenda pembicaraan mereka adalah persoalan keamanan cyber, yang mengemuka sesudah Amerika Serikat menyatakan bahwa Tiongkok melakukan kegiatan mata-mata yang mengganggu hubungan kedua negara.
Pada hari Senin (21/9) lalu, Xi Jinping menolak anggapan adanya dukungan negara terhadap peretasan yang terjadi terhadap perusahaan-perusahaan AS oleh para peretas Tiongkok.
Dalam sebuah artikel di Wall Street Journal, Xi Jinping menyatakan peretasan dan spionase cyber merupakan hal ilegal, dan pemerintah Tiongkok tidak terlibat dalam pencurian rahasia komersial atau mendorong terjadinya hal seperti itu.
Masalah Asia Tenggara
Namun ia menyatakan bahwa Beijing -yang sebelumnya mengeluh menjadi korban peretasan- siap "untuk memperkuat kerja sama dengan Amerika Serikat terkait persoalan ini".
Agenda pembicaraan lainnya adalah meningkatnya kegiatan Tiongkok di Asia Tenggara.
Tiongkok mengklaim wilayah Laut China Selatan, yang membuat marah banyak negara tetangga dan dalam beberapa bulan terakhir, Tiongkok juga melakukan reklamasi laut di sana.
Pada saat yang sama, Tiongkok juga meningkatkan anggaran pertahanan dan kemampuan militer mereka.
Xi Jinping akan mengunjungi Gedung Putih untuk makan malam kenegaraan pada tanggal 25 September, dan akan bicara di Sidang Majelis Umum PBB di New York pada 28 September.(bbc.com)
Editor : Eben E. Siadari
Korban Pelecehan Desak Vatikan Globalkan Kebijakan Tanpa Tol...
ROMA, SATUHARAPAN.COM-Korban pelecehan seksual oleh pastor Katolik mendesak Vatikan pada hari Senin ...