Rusia Kirim 44 Pesawat ke Mesir Pulangkan Turis
MOSKOW, SATUHARAPAN.COM - Rusia pada hari Sabtu (7/11) akan mengirimkan 44 pesawat untuk memulangkan warganya dari dua resort Mesir di Laut Merah, kata Badan Transportasi Udara Federal Rusia di tengah meningkatnya dugaan bahwa serangan bom sebabkan kecelakaan pesawat akhir pekan lalu.
Tiga puluh pesawat kosong akan dikirim ke Hurghada, dan 14 lainnya dikirim ke Sharm el-Sheikh, kata kantor berita Rosaviatsya dalam sebuah pernyataan.
Moskow menyatakan sebanyak 78.000 warganya saat ini sedang berlibur di Mesir.
“Untuk alasan keamanan, hanya tas tangan yang diizinkan di dalam pesawat,” sementara tas kabin akan diangkut Kementerian Situasi Darurat Rusia, katanya.
“Dua pesawat Ilyushin-76 akan berangkat hari ini ke Mesir untuk mengangkut tas para turis Rusia,” kata pihak kementerian, Sabtu.
“Pemulangan para turis akan dilakukan sesuai dengan rencana liburan mereka di Mesir dan tanggal tiket penerbangan (pulang) mereka,” tambahnya. (AFP)
Hamas Bersiap Bebaskan Sandera Pertama Berdasarkan Kesepakat...
YERUSALEM, SATUHARAPAN.COM-Hamas diperkirakan akan membebaskan sandera pertama berdasarkan kesepakat...