Loading...
FOTO
Penulis: Dedy Istanto 12:58 WIB | Senin, 04 Juli 2016

Suasana Mudik di Pelabuhan Merak

Suasana Mudik di Pelabuhan Merak
Sejumlah kendaraan menunggu memasuki kapal untuk menyeberangi Selat Sunda di Pelabuhan Merak, Banten, Minggu (3/7) malam. PT Angkutan Sungai Danau dan Penyeberangan (ASDP) Indonesia Ferry (Persero) Cabang Merak menyiapkan sebanyak 58 kapal "roll on roll of" untuk melayani pemudik yang jumlahnya pada tahun ini diperkirakan naik sebesar lima persen daripada tahun sebelumnya. ANTARA FOTO/Andika Wahyu
Suasana Mudik di Pelabuhan Merak
Ribuan kendaraan pemudik yang akan menyeberang ke Pulau Sumatera terjebak antrean panjang di Pelabuhan Merak, Banten, Sabtu (2/7). Memasuki H-4 terjadi lonjakan jumlah kendaraan yang melintas di Merak dari 3.243 unit menjadi 4.138 unit dan puncak arus mudik diprediksi akan terjadi H-3 hari Minggu besok. ANTARA FOTO/Asep Fathulrahman
Suasana Mudik di Pelabuhan Merak
Ratusan pemudik bersepeda motor yang akan menyeberang ke Pulau Sumatera antri masuk kapal roro di Dermaga I Pelabuhan Merak, Banten, Jumat (1/7). Memasuki H-5 Lebaran jumlah pemudik pengguna sepeda motor yang menyeberang di Pelabuhan Merak melonjak tajam dari biasanya 1.500 unit menjadi 3.547 unit perhari. ANTARA FOTO/Asep Fathulrahman
Suasana Mudik di Pelabuhan Merak
Seorang pemuda melakukan atraksi melompat dari dek paling atas kapal "roll on roll off" (Ro-ro) di Pelabuhan Merak, Banten, Minggu (3/7). Atraksi tersebut selain untuk menghibur penumpang kapal juga sebagai mata pencaharian sejumlah pemuda di kawasan pelabuhan. ANTARA FOTO/Andika Wahyu

MERAK, SATUHARAPAN.COM - Sebanyak 392.729 pemudik melalui Pelabuhan Merak, Kota Cilegon, Banten, diseberangkan menuju Pelabuhan Bakauheni, Lampung, pada H-4 Lebaran 2016 atau hari Sabtu (2/7).

Berdasarkan data yang diperoleh dari Posko Mudik Terpadu di Pelabuhan Merak, Minggu, sejak H-12 atau Jumat (24/7) hingga H-4 tercatat 392.729 penumpang terdiri dari 69.979 penumpang pejalan kaki dan 322.750 penumpang di atas kendaraan.

Kemungkinan puncak arus mudik tahun 2016 pada H-3 atau Minggu (3/7).

Bahkan, lonjakan penumpang sudah terlihat Minggu dini hari hingga antrean kendaraan roda empat mencapai 10 kilometer hingga ke Tol Tangerang-Merak.

Bahkan, penumpang di atas kendaraan yang menggunakan jasa bus terpaksa mereka berjalan kaki dari Jalan Cikuasa Atas hingga Pelabuhan Merak sepanjang tiga kilomater akibat terjebak kemacetan.

"Kami memperkirakan H-3 merupakan puncak arus mudik karena data dari pukul 20.00 WIB sampai 08.00 WIB sudah mencapai 237.254 penumpang," kata Humas PT ASDP Cabang Merak Mario S Oetomo, Minggu.

Menurut dia, ASDP mengoperasikan sebanyak 30 unit kapal Ro-Ro dengan total perjalanan kapal sebanyak 95 trip. Kegiatan bongkar muat dipercepat hingga 45 menit bisa diseberangkan pemudik menuju Pelabuhan Bakauheni,Lampung.

"Kami terus bekerja keras untuk mengantisipasi kepadatan kendaraan pribadi agar kemacetan dapat terurai," ujarnya.

Berdasarkan pantauan, Minggu malam ribuan kendaraan pribadi mengantre di lima dermaga Pelabuhan Merak agar bisa diseberangkan menuju Pelabuhan Bakauheni, Lampung.

Begitu juga penumpang pejalan kaki mengantre di loket penjualan tiket. Meskipun terjadi kepadatan pemudik lebaran, namun masih dalam kondisi lancar dengan mengoperasikan 30 unit kapal Ro-Ro.

"Saya kira penyeberangan Merak-Bakauheni, Lampung lancar," katanya. (Ant)

Editor : Eben E. Siadari


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home