Loading...
DUNIA
Penulis: Ignatius Dwiana 20:30 WIB | Minggu, 13 Juli 2014

Sunni dan Syiah: ISIS Kelompok Setan

Pemimpin Muslim Sunni dan Syiah di Inggris menyebut ISIS sebagai kelompok setan. (Foto: BBC)

INGGRIS, SATUHARAPAN.COM – Para pemimpin Muslim Sunni dan Syiah di Inggris menyebut jihadis Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS, Islamic State of Iraq and Syria) sebagai kelompok setan.

Diberitakan pada Sabtu (12/7), sebuah pernyataan di situs Imams Online ini mengatakan, "Imam senior Inggris telah muncul bersama untuk menekankan pentingnya persatuan di Inggris dan memfatwa ISIS sebagai kelompok setan yang secara tidak sah mewakili Islam dengan cara apapun."

Mereka berharap film empat menit ini akan berfungsi untuk melawan propaganda digital yang disebarkan ISIS melalui media sosial yang mendesak anak muda Inggris pergi ke Irak dan Suriah bergabung dengan kelompok jihadis yang juga dikenal juga sebagai ISIL (Islamic State of Iraq and the Levant) ini.

Mereka juga mengecam sektarianisme Sunni-Syiah, karena awal pekan ini ISIS menghancurkan masjid Syiah dan sejumlah bangunan suci.

"Kami Muslim bersatu melawan ISIS, melawan terorisme, melawan kekejaman, melawan rasa sakit dan penderitaan," kata kepala Majelis Ulama-e-Syiah Sayed Ali Rizvi dalam video itu.

Video Imam Online mengutip Quran untuk menekankan pentingnya persatuan Islam meskipun konflik bersifat sektarian terjadi  di Timur Tengah dengan mengutip surat al Imran.

"Sebagai seorang Muslim Sunni, saya tidak menerima kekhalifahan ISIS, saya anggap ISIS sebagai organisasi teroris," kata Maulana Shahid Raza dari Masjid Leicester Tengah.

Abu Muntasir, kepala eksekutif lembaga amal JIMAS, mengatakan, "Saudara-saudara, jika aku bisa memberitahumu dalam satu kalimat tentang ISIS saya akan memberitahumu bahwa mereka jahat, mereka korup, mereka mencari keuntungan diri sendiri, egois, orang-orang yang buruk. Jangan bergabung dengan mereka."

Sebelumnya,  ISIS membuat pernyataan yang mendesak umat Islam seluruh dunia bergabung dengan mereka dalam deklarasi kekhalifahan Islam yang dipimpin Abu Bakr al Baghdadi. (bbc.com/huffingtonpost.com)

Editor : Yan Chrisna Dwi Atmaja


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home