Telangana, Negara Bagian India ke 29
HYDERABAD, SATUHARAPAN.COM - Negara bagian India di sebelah selatan, Andhra Pradesh, secara resmi telah terbagi dua. Sejak Minggu (2/6), wilayah di bagian utara telah muncul sebagai negara bagian baru bernama Telangana.
Keputusan ini dibuat menyusul protes dari warga Telangana, yang merasa wilayahnya sering diabaikan.
Telangana akan menjadi negara bagian India ke-29, dengan jumlah populasi mencapai 35 juta jiwa, yang tersebar di kota Hyderabad dan sepuluh distrik lain.
Namun, menurut perjanjian, kota Hyderabad akan tetap menjadi ibu kota dua negara bagian ini dalam sepuluh tahun ke depan. Setelah itu, Andhra Pradesh diharapkan bisa membangun ibu kota sendiri.
Membawa Harapan
Hyderabad dipenuhi dengan balon merah muda, spanduk, dan bendera, untuk merayakan lahirnya negara bagian Telangana.
Merah muda adalah warna dari Partai Telangana Rashtra Samithi (TRS), yang selama 14 tahun berjuang atas pemekaran wilayah itu.
Kini merekalah yang akan membangun pemerintahan di negara bagian yang baru ini.
Menurut beberapa wartawan, area Andhra Pradesh sangat terbagi kelas ekonominya. Banyak orang di wilayah tersebut tidak mampu berkembang, karena Telangana acap kali diabaikan.
Pemekaran wilayah ini akan membawa harapan baru, demi warga yang lebih sejahtera. (bbc.co.uk)
Editor : Bayu Probo
Otoritas Suriah Tunjuk Seorang Komandan HTS sebagai Menteri ...
DAMASKUS, SATUHARAPAN.COM-Penguasa baru Suriah telah menunjuk Murhaf Abu Qasra, seorang tokoh terkem...