Tersangka Bom Bangkok ‘Tampaknya Bukan’ Teroris Internasional
BANGKOK, SATUHARAPAN.COM - Pejabat polisi Thailand pada Sabtu (29/8) mengatakan seorang pria yang ditangkap dalam kaitannya dengan serangan bom mematikan di Bangkok pekan lalu “tampaknya bukanlah” seorang teroris internasional dan tindakannya dimotivasi oleh “perseteruan pribadi.”
“Dia adalah orang asing, tapi tampaknya dia bukan teroris internasional, ini tentang perseteruan pribadi,” kata kepala kepolisian nasional, Somyot Poompanmoung, kepada para reporter di markas Royal Thai Police yang disiarkan langsung PBS Thailand.
“Dia marah atas nama teman-teman dan anggota keluarganya,” tambah Somyot, tanpa memberikan penjelasan lebih lanjut.
Baik Somyot maupun juru bicara kepolisian nasional Thailand belum merespons permintaan AFP untuk memberikan komentar lebih lanjut mengenai motivasi tersangka.
Ledakan bom pada 17 Agustus merupakan serangan terburuk yang menimpa Thailand dengan 20 orang tewas, yang sebagian besar merupakan turis etnis Tiongkok dari seluruh Asia.
Junta Thailand telah berusaha keras untuk memperkecil kemungkinan kelompok teroris internasional sebagai tersangka, dan mengindikasikan bahwa penyerang kemungkinan sengaja menargetkan kuil tersebut, yang terkenal di kalangan wisatawan Tiongkok.(AFP)
Perbedaan Klinis Kucing-Anjing yang Terinfeksi Rabies
PADANG, SATUHARAPAN.COM - Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (DPKH) Provinsi Sumatera Barat (Sumba...