Tiga Misionaris dari Kelompok Yang Berbasis di AS Terbunuh di Haiti
PORT-AU-PRINCE-HAITI, SATUHARAPAN.COM-Tiga misionaris dari Missions in Haiti, Inc. (CST),sebuah kelompok yang berbasis di Oklahoma, ditembak dan dibunuh dalam penyergapan oleh sebuah geng di Haiti, kata organisasi itu pada hari Jumat (24/5).
Ketiga misionaris itu bersembunyi di sebuah rumah ketika anggota geng mulai menembaki kediaman tersebut sekitar jam 21:00 malam, kata kelompok itu dalam dua postingan Facebook.
Perwakilan Negara Bagian Missouri, Ben Baker, mengatakan putrinya Natalie dan menantu laki-lakinya Davy dibunuh saat bekerja sebagai misionaris penuh waktu.
“Hatiku hancur berkeping-keping. Saya belum pernah merasakan sakit seperti ini,” ujarnya di situs media sosial. (Reuters)
Editor : Sabar Subekti
Suriah Hancurkan 100 Juta Pil Captagon dan Obat-obatan Lain ...
DAMASKUS, SATUHARAPAN.COM-Pasukan keamanan Suriah menghancurkan obat-obatan yang disita pada hari Mi...