Tiga Penemu Virus Hepatitis C Raih Nobel Kedokteran
STOCKHOLM, SATUHARAPAN.COM- Dua ilmuwan Amerika dan satu kelahiran Inggris memenangkan Hadiah Nobel 2020 untuk Fisiologi atau Kedokteran atas pekerjaannya dalam mengidentifikasi virus Hepatitis C, yang menyebabkan sirosis dan kanker hati, kata badan pemberi penghargaan itu, hari Senin (5/10).
“Sebelum pekerjaan mereka, penemuan virus Hepatitis A dan B telah menjadi langkah penting ke depan,” kata Majelis Nobel di Institut Karolinska Swedia dalam sebuah pernyataan tentang pemberian hadiah 10 juta crown Swedia (sekitar Rp 16,5 miliar).
“Penemuan virus Hepatitis C mengungkap penyebab sisa kasus hepatitis kronis dan memungkinkan dilakukannya tes darah dan obat-obatan baru yang telah menyelamatkan jutaan nyawa.”
Tiga orang itu adalah Harvey J. Alter, Michael Houghton and Charles M. Rice. (Reuters)
Editor : Sabar Subekti
Kremlin: AS Izinkan Ukraina Gunakan Senjata Serang Rusia Mem...
MOSKOW, SATUHARAPAN.COM-Kremlin mengatakan pada hari Senin ( 18/11) bahwa pemerintahan Presiden Amer...