Loading...
FOTO
Penulis: Dedy Istanto 22:00 WIB | Selasa, 08 April 2014

TPS Tempat Jokowi Mencoblos Sudah Berdiri

TPS Tempat Jokowi Mencoblos Sudah Berdiri
Tempat Pemungutan Suara (TPS) tempat nanti Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) mencoblos sudah mulai berdiri di sekitar Taman Suropati, Jalan Dipoenogoro, Jakarta Pusat, Selasa (8/4) (Foto-foto : Dedy Istanto).
TPS Tempat Jokowi Mencoblos Sudah Berdiri
TPS di Taman Suropati terdiri dari tiga buah yaitu TPS 25, 26 dan 27 Kelurahan Menteng dan Kecamatan Menteng.
TPS Tempat Jokowi Mencoblos Sudah Berdiri
Rencananya TPS 27 menjadi tempat di mana Jokowi dan Istri memberikan hak suaranya pada penyelenggaraan pemilihan legislatif (Pileg) besok pagi.
TPS Tempat Jokowi Mencoblos Sudah Berdiri
Salah satu pekerja terlihat sedang memasang lampu usai mendirikan tenda TPS yang rencananya pada malam nanti akan menerima perlengkapan logistik.

JAKARTA, SATUHARAPAN.COM – Tempat Pemungutan Suara (TPS) untuk penyelenggaraan pemilihan umum (Pemilu) besok yang sekaligus tempat pencoblosan hak suara Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) mulai didirikan sejak sore tadi di Taman Suropati, Jalan Dipoenogoro, Jakarta Pusta, Selasa (8/4).

Berdasarkan informasi, Jokowi terdaftar di TPS 27 dari tiga TPS yang terdiri dari TPS 25, 26 dan 27 di Taman Suropati yang masuk wilayah Kecamatan dan Kelurahan Menteng, Jakarta Pusat. Sampai dengan sore pendirian TPS masih proses pendirian tenda. Sedangkan logistik dan kelengkapan berupa kertas suara, kotak suara serta bilik suara rencananya baru malam ini akan dikirim ke masing-masing TPS.

Editor : Yan Chrisna Dwi Atmaja


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home