Twitter Sekarang dapat Berbagi Tweet ke Pesan Langsung
SAN FRANCISCO, SATUHARAPAN.COM - Twitter, hari Selasa (5/4), menambahkan tombol yang memungkinkan orang-orang untuk dengan mudah berbagi “tweet” dalam pesan langsung (direct message).
Langkah tersebut dilakukan sebagai pengakuan terhadap tingginya daya tarik one-to-one connection, koneksi dari satu ke pengguna lain, bagi pengguna layanan pesan dari satu ke banyak pengguna, dan Twitter berupaya untuk meningkatkan penggunaan platformnya.
Jutaan pesan langsung dikirim setiap hari di Twitter, dan jumlah tweet yang dibagikan secara pribadi meningkat tiga kali lipat di paruh kedua tahun lalu, menurut manajer produk Somas Thyagaraja.
“Dengan semua kepentingan ini, kami juga mendengar dari Anda bahwa akan lebih mudah untuk berbagi Tweet menggunakan Direct Message,” ujar Thyagaraja.
“Jadi sekarang, Anda bisa berbagi konten Twitter unik dari timeline Anda langsung ke percakapan pribadi Anda.”
Twitter secara bertahap meningkatkan pilihan pesan langsungnya dengan memungkinkan orang-orang menambahkan potongan animasi yang dikenal sebagai GIF atau simbol yang menggambarkan emosi atau disebut “emoji”, serta pilihan untuk mengirim pesan yang panjang.
Tombol “pesan” baru tersebut ditambahkan ke aplikasi Twitter yang disesuaikan untuk perangkat seluler yang didukung oleh perangkat lunak Apple atau Android, menurut Thyagaraja. (AFP/Ant)
Editor : Yan Chrisna Dwi Atmaja
Tentara Ukraina Fokus Tahan Laju Rusia dan Bersiap Hadapi Ba...
KHARKIV-UKRAINA, SATUHARAPAN.COM-Keempat pesawat nirawak itu dirancang untuk membawa bom, tetapi seb...