Upaya Tim Penyelamat Mencari Korban Gempa Taiwan
TAIWAN, SATUHARAPAN.COM – Tim penyelamat korban gempa bumi yang melanda kota Taiwan pada hari Selasa (9/2) menggunakan alat berat dalam upaya menemukan 100 orang yang terperangkap di dalam reruntuhan sebuah apartemen.
Wali Kota Tainan, William Lai memerintahkan tim penyelamat untuk menggunakan alat penggalian dan ekskavator untuk mengangkat beton raksasa guna mendeteksi tanda-tanda adanya kehidupan yang mereka temukan di tiga wilayah berbeda.
“Saat ini sudah mendekati jam ke-73 setelah insiden, dan para kerabat semakin menjadi cemas dengan berjalannya waktu dan berharap lebih. Mereka berharap tim penyelamat dapat mengambil langkah lebih jauh,” kata Wali Kota Tainan.
Penggunaan mesin berat berulang kali tertunda setelah tim penyelamat mendeteksi adanya kehidupan di bagian atas bangunan yang runtuh. Telah ada upaya penyelamatan yang cukup dramatis, termasuk penyelamatan terhadap seorang gadis berusia delapan tahun dan tiga orang lain yang diangkat dari reruntuhan pada hari Senin (8/2).
Lebih dari 210 orang telah ditarik dari bangunan 16 lantai yang merupakan salah satu bangunan bertingkat di Kota Tainan yang runtuh total ketika gempa bumi berskala 6,4 Skala Richter (SR) pada hari Sabtu (6/2) pagi.
Setidaknya korban sementara berjumlah 40 orang, namun pemerintah kota setempat dan tim penyelamat memperkirakan bahwa lebih dari 100 orang kemungkinan masih terperangkap di dalam reruntuhan tersebut. (Ant).
Editor : Bayu Probo
Berjaya di Kota Jakarta Pusat, Paduan Suara SDK 1 PENABUR Be...
Jakarta, Satuharapan.com, Gedung Pusat Pelatihan Seni Budaya Muhammad Mashabi Jakarta Pusat menjadi ...