Loading...
OLAHRAGA
Penulis: Prasasta Widiadi 20:12 WIB | Rabu, 16 September 2015

Wakil Pelatih PP Fisabilillah Senang Ada Liga Sepak Bola Pesantren

Wakil Pelatih kesebelasan PP Fisabilillah, Achmad Hafidz beberapa saat setelah menerima satuharapan.com. (Foto: Prasasta Widiadi)

JAKARTA, SATUHARAPAN.COM – Achmad Hafidz, Wakil Pelatih Kesebelasan Pondok Pesantren (PP) Fisabilillah menyambut gembira diadakannya Kompetisi Sepak Bola Liga Santri Nusantara (LSN) sebagai kompetisi resmi sepak bola yang pertama kali diselenggarkan di Indonesia.

“Jadi ini memang pertama kali, Kita senang dengan adanya Liga Santri jadi santri dilibatkan dalam sepak bola, jadi santri ini tidak hanya ngaji dan tahlil atau belajar agama,” kata Hafidz kepada satuharapan.com, hari Rabu (16/9) di Ruang Tamu Yayasan Amal Fisabilillah, Jl.Pondok Ranggon No.8, Cipayung, Jakarta.

Menurut Hafidz dia berharap LSN yang pertama kali diselenggarakan ini merupakan kontribusi para santri yang juga menimba ilmu dan juga untuk memperlihatkan sepak bola Indonesia bahwa ada pesepak bola lahir dari kalangan pesantren.

“Jadi istilahnya kita bisa membantu Indonesia, karena selama ini pesepak bola atau atlet kan hanya diambil dari sekolah umum, tetapi begitu liga santri nanti  santri bisa berkontribusi untuk timnas gitu lah,” kata dia.

Hafidz menceritakan PP Fisabilillah dihubungi panitia beberapa bulan yang lalu berkaitan dengan LSN, dan menyatakan kesanggupan. Di sekitar PP Fisabilillah di Jl. Pondok Ranggon ada beberapa pondok pesantren lain, namun tidak mendapat panggilan dari panitia untuk berpartisipasi di LSN. “Ya, Alhamdulillah, kami yang diajak untuk berpartisipasi, ya kami mau saja,” kata dia.

“Kami akan membawa 22 skuat (pemain, red) dan tiga ofisial karena memang ketentuan dari panitia ya begitu pas 25, tidak bisa lebih tidak bisa kurang harus pas,” dia menambahkan.

Sepak bola telah menjadi budaya, kata Hafidz, di PP Fisabilillah dimana para santri PP Fisabilillah meluangkan   waktu berolah raga, setelah mempelajari ilmu Agama.

“Kalau latihan bola di sini ya hampir biasanya habis (ibadah sholat, red) azhar ada futsal, tapi kalau (berlatih di, red) lapangan besar ya seminggu dua kali di cibubur (Bumi Perkemahan Pramuka Wiladatika, Cibubur, red),” kata dia.

Liga Santri Nusantara

Di LSN yang pertama kali diselenggarakan ini, PP Fisabilillah tergabung di penyisihan Zona DKI Jakarta Grup A bersama PP Darunnajah, Jakarta Selatan, PP Mirqot Ilmiyah Al-Itqon, Cengkareng, Jakarta Barat.

Kemudian di Grup B terdapat tiga PP, yakni  PP. Syawafiriyah, Malaka, Clincing, Jakarta Utara. Kemudian ada PP. As-Shiddiqiyah, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, PP. Raudlatut Talibin, Johar Baru, Jakarta Pusat.

Di Grup C dihuni tiga PP yakni,  PP. Al-Ikhlas, Tanah Abang, Jakarta Pusat. Kemudian ada  PP. Hayatul Islam, Tanah Abang, Jakarta Pusat, dan PP. Al-Aqsha, Kelapa Gading, Jakarta Utara.

Di Grup C dihuni tiga PP yakni PP. Hayantun Islam Jakarta,  PP. Al-Mawaddah Ciganjur Jagakarsa Jakarta Selatan,  PP. As-Surur Kebon Jeruk Jakarta Barat.

“Insyaallah kami mendapat jadwal untuk bertanding hari Sabtu (19/9), di Lapangan Sepak Bola Ragunan,” dia menambahkan.

Selain Zona Jakarta, PP peserta LSN juga terbagi dalam zona 15 lainnya di  Indonesia antara lain zona Pamekasan, Bondowoso, dan Madiun, Nusa Tenggara Barat, Sulawesi Barat, Sulawesi Utara, Lampung, Banten, DKI Jakarta, Yogyakarta, Temanggung, Blora, Sukoharjo, Purwakarta, Indramayu, dan Garut.

Liga Santri Nusantara telah resmi dibuka Menpora Imam Nahrawi pada Minggu (6/9) di Stadion Singaperbangsa, Karawang, Jawa Barat.

LSN   diikuti 192 tim pesantren yang berasal dari pondok pesantren di sepuluh provinsi di Indonesia.  Juara masing-masing zona berhak masuk 16 besar yang dibagi empat grup. Partai puncak dijadwalkan berlangsung 10 November atau bertepatan pada Hari Pahlawan yang rencananya berlangsung di Surabaya.

Jadwal Kick Off Liga Santri Nusantara Di Setiap Zona

No.         Zona                                      Tanggal Kick Off      

  1.  Bondowoso         13 September 2015
  2.  Pamekasan         14 September 2015
  3.  Lampung              14 September 2015
  4.  Sulawesi Utara   15 September 2015
  5.  Madiun              16 September 2015
  6.  Banten                16 September 2015
  7.  DI Yogyakarta    16 September 2015
  8.  Temanggung      16 September 2015
  9.  Blora                 16 September 2015
  10.  Sukoharjo          16 September 2015
  11.  Purwakarta         16 September 2015
  12.  Indramayu           16 September 2015
  13.  Garut     16 September 2015
  14.  Sulawesi Barat   17 September 2015
  15.  NTB       17 September 2015
  16.  DKI Jakarta         19 September 2015

Editor : Eben E. Siadari


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home