Loading...
DUNIA
Penulis: Martha Lusiana 18:33 WIB | Sabtu, 09 Mei 2015

Wapres Guatemala Undur Diri karena Korupsi

Wakil Presiden Roxana Baldetti telah mengundurkan diri posisinya akibat dugaan korupsi.

GUATEMALA, SATUHARAPAN.COM – Wakil Presiden (Wapres) Guatemala, Roxana Baldetti, mengundurkan diri pada Jumat (8/5) untuk menjalani proses penyelidikan atas dugaan keterlibatannya dalam tindakan korupsi.

Presiden Guetamala, Otto Perez Molina, mengumumkan keputusan itu setelah laporan terkait Baldetti yang telah menerima suap agar terbebas dari pajak bea cukai pengadaan, yang konon dipimpin oleh sekretaris pribadinya, Juan Carlos Monzon.

Menurut catatan kantor berita The Guardian, untuk pertama kalinya, wakil presiden Guatemala mengundurkan diri karena kasus korupsi meski baldetti telah membantah dugaan itu, namun asistennya tidak tampak setelah melakukan perjalanan ke Korea Selatan pada April lalu.

"Ini adalah keputusan pribadi untuk tunduk pada penyelidikan yang diperlukan” kata Perez Molina. "Keputusannya adalah pribadi, bijaksana dan berani," ia melanjutkan.

Anggota parlemen oposisi menuntut Baldetti menghadapi penyelidikan. Sejumlah massa juga berunjuk rasa menyerukan agar Baldetti mengundurkan diri.

"Pengunduran diri Baldetti itu diperlukan karena kita tidak ingin terjadi lagi kasus korupsi. Saat ini, pemerintah perlu tahu bahwa kita tidak akan mentoleransi pelanggaran yang sudah dilakukan," kata Rodrigo Alvarez, seorang mahasiswa yang berunjuk rasa.

Baldetti terpilih pada 2011 sebagai Wakil Presiden untuk mendampingi Perez Molina, seorang mantan jenderal yang memimpin pasukan saat perang saudara selama tiga dekade yang berakhir tahun 1996.

Departemen Luar Negeri Amerika Serikat (AS) mendukung upaya pemerintah untuk memerangi korupsi.

"Penguatan transparansi dan akuntabilitas pemerintah merupakan elemen sentral untuk kesejahteraan," kata juru bicara Departemen Luar Negeri AS, Jeff Rathke, mengacu pada rencana bantuan AS untuk Guatemala, El Salvador dan Honduras.

Mahkamah Agung Guatemala minggu ini meminta anggota parlemen agar mencabut kekebalan hukum wakil presiden dari penuntutan.

Sebanyak dua puluh empat orang, termasuk agen pajak negara terkemuka, telah ditangkap dalam skandal itu. Saat ini petugas berwenang Guetamala tengah mencari asisten Baldetti.

Editor : Yan Chrisna Dwi Atmaja


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home