Loading...
INDONESIA
Penulis: Francisca Christy Rosana 10:00 WIB | Jumat, 11 September 2015

Wisata Balai Kota, Ahok: Supaya Warga Tak Takut

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok). (Foto: Francisca Christy Rosana)

JAKARTA, SATUHARAPAN.COM – Gedung Balai Kota DKI Jakarta, mulai hari Sabtu (12/9) akan dibuka untuk umum. Sejak Kamis (10/9), segala persiapan telah dilakukan, mulai dari bersih-bersih kolam hingga pemasangan papan petunjuk untuk wisatawan yang datang.

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) terlihat antusias mendapati berbagai persiapan telah dilakukan oleh pihak Biro Umum. Menurutnya, upaya pembukaan Balai Kota untuk lokasi wisata khusus Sabtu dan Minggu ini dapat mendekatkan warga dengan pemerintah. Diakui Ahok, tak jarang warga takut masuk gedung pemerintah karena terkesan eksklusif.

“Ini supaya warga tak takut. Dulu kalau warga mau datang ke Balai Kota takut. Warga pasti dilarang masuk. Padahal orang juga pengen lihat (kantor gubernur, Red) kan. Anak sekolah juga pengen lihat gubernur-gubernur dulu siapa saja. Kalau di sini ada fotonya,” ujar Ahok di Balai Kota DKI, Jakarta Pusat, Jumat (11/9) pagi.

Namun, tak semua ruang dapat dimasuki oleh warga atau pengunjung. Di ruang-ruang tertentu, seperti ruang gubernur dan wakil gubernur, Ahok memastikan pintu ruang khusus ini akan dikunci karena di dalamnya terdapat banyak dokumen penting.

Ruang yang boleh dimasuki oleh warga di antaranya pendopo, ruang tamu gubernur, balai agung, dan butik Dekranasda. Di ruang tamu gubernur, warga secara bebas boleh berfoto bersama wajah-wajah mantan Gubernur DKI yang terbingkai di dinding ruangan itu.

Warga yang datang berkunjung ke Balai Kota dipastikan tidak akan ditarik biaya retribusi. Artinya, gedung ini gratis untuk wisatawan yang hendak berkunjung. Ahok juga tak menargetkan jumlah pengunjung yang akan datang. Mantan Bupati Belitung Timur ini mengungkapkan hanya ingin berbagi kebahagiaan dengan warga ibu kota.

“Kamu (wartawan, Red) kalau jadi warga DKI, malam Minggu duduk di sni bisa mandangin Monas (Monumen Nasional, Red), sama lampunya begitu indah. Enak kan,” kata Ahok. 

Editor : Yan Chrisna Dwi Atmaja


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home