Asian Games, Bellaetrix Melenggang ke Perempatfinal
INCHEON, SATUHARAPAN.COM – Pebulu tangkis Indonesia Bellaetrix Manuputty sukses membayar kekalahan atas Pusarla Venkata Sindhu di Perempatfinal Piala Uber 2014 lalu. Kembali berjumpa di babak kedua Asian Games 2014, Bella sukses menumbangkan pemain India tersebut dengan skor 20-22, 21-16, dan 22-20, di Gyeyang Gymnasium, Incheon, Korea Selatan, Kamis (25/9).
Di set pertama, Bella kalah saat adu setting pada kedudukan 20-20. Saat itu pikirannya berkecamuk, ia teringat detik-detik kekalahannya di Piala Uber 2014.
“Dari awal saya merasa sudah mempersiapkan diri ke Asian Games 2014 dan mau revans sama Sindhu. Menang kalah nomor dua, yang penting saya bisa mengeluarkan semua kemampuan. Saat kalah adu setting 20-20, saya berpikir masak saya seperti ini doang sih kalahnya?” Bella menjelaskan seperti dikutip badmintonindonesia.org, Kamis (25/9).
“Kekalahan di Piala Uber itu sangat menyesakkan buat saya, setelah pertandingan itu saya tidak bisa tidur karena menyesal. Jadi tadi saat bertanding, saya merasa tidak mau kalah lagi, saya sampai seperti orang gila di lapangan karena ngomong sendiri terus, maksudnya mau menyemangati diri sendiri,” Bella menambahkan sambil tertawa.
Semangat Bella juga makin berkobar kala pelatihnya, Marlev Mainaky mendampingi di pinggir lapangan dan mengatakan untuk jangan mau kalah lagi dari Sindhu.
Di set ketiga, pertarungan kembali menegangkan. Bella yang sudah unggul 6-1, kembali dibawah tekanan saat Sindhu perlahan mulai menyusul di interval game menjadi 11-11. Kedudukan terus imbang hingga 16-16 dan kedua pemain terlihat ngotot. Bella sempat tertinggal pada kedudukan 18-19.
Meski unggul, Sindhu pun merasakan ketegangan. Beberapa kali ia gagal mengembalikan smash keras yang diarahkan Bella ke sisi kanannya. Laga semakin sengit saat kedua pemain harus adu setting pada kedudukan 20-20. Dua pengembalian Sindhu yang gagal melewati net membuat Bella resmi meraih tiket perempat final.
Ditantang Tiongkok
Pada perebutan tiket Semifinal Asian Games 2014 nanti, Bella akan ditantang pemain unggulan pertama dari Tiongkok, Li Xuerui. Lawan yang lebih diunggulkan membuat Bella mengaku akan tampil nothing to lose namun tetap berjuang maksimal.
“Saya sudah sering kalah dari dia, tapi pemain yang menang terus bukan berarti akan menang lagi di pertandingan selanjutnya. Begitu juga sebaliknya. Jadi saya tidak merasa terbebani melawan dia. Semoga saya bisa tampil all out dan menang lagi besok,” tutur Bella.
Editor : Bayu Probo
Tiga Langkah Menenangkan Pikiran Sebelum Tidur
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Masalah pekerjaan, hubungan, dan finansial bisa menimbulkan kekhawatiran ...